Ini 10 Alutsista Pertahanan Perang Terbaru dan Tercanggih di Dunia

Ini 10 Alutsista Pertahanan Perang Terbaru dan Tercanggih di Dunia--Wikipedia

6 DF-41 (Rudal Balistik Antar Benua China)

DF-41 adalah rudal balistik antar benua (ICBM) paling canggih milik China yang mampu membawa beberapa hulu ledak nuklir sekaligus (Multiple Independently-targetable Reentry Vehicle, MIRV).

Rudal ini memiliki jangkauan lebih dari 12.000 kilometer, menjadikannya salah satu senjata strategis paling berbahaya di dunia. Yang memiliki jangkauan yang sangat jauh, kapasitas membawa beberapa hulu ledak nuklir serta kemampuan meluncur dari berbagai platform.

BACA JUGA:Bisa Melompat Sejauh 6 Meter! Berikut 6 Fakta Unik Burung White necked Rockfowl

7 THAAD (Terminal High Altitude Area Defense)

THAAD adalah sistem pertahanan rudal Amerika Serikat yang dirancang untuk mencegat rudal balistik jarak pendek hingga menengah pada fase terminal (saat mendekati target).

Sistem ini memberikan perlindungan terhadap serangan rudal balistik, yang menjadikannya elemen penting dalam pertahanan rudal negara-negara yang menggunakannya.

Adapun keunggulan mampu mencegat rudal balistik di atmosfer tinggi, akurasi tinggi dalam mencegah ancaman nuklir, dipasang dengan sistem radar AN/TPY-2 yang sangat akurat.

8 B-21 Raider (Pesawat Pembom Siluman AS)

B-21 Raider adalah pembom siluman generasi berikutnya yang sedang dikembangkan oleh Amerika Serikat. Pesawat ini dirancang untuk menembus sistem pertahanan udara musuh dengan kemampuan siluman yang lebih baik dibandingkan pendahulunya, B-2 Spirit.

BACA JUGA:Infeksi Bakteri Menumbuhkan Bisul, Mungkin Kekurangan Vitamin Ini

B-21 Raider diproyeksikan sebagai pesawat pembom strategis masa depan yang bisa membawa senjata konvensional maupun nuklir.

Teknologi siluman yang lebih maju serta apasitas membawa senjata nuklir dan konvensional, dengan desain modular untuk menyesuaikan dengan berbagai misi.

9 KRI Raden Eddy Martadinata (Fregat TNI AL Indonesia)

KRI Raden Eddy Martadinata adalah fregat terbaru milik Angkatan Laut Indonesia yang dirancang dengan teknologi canggih untuk pertahanan laut.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan