Pengumuman! Besok Pemadaman Listrik di 6 Kecamatan Kabupaten Lebong, Ini Daftarnya

Daftar 6 kecamatan di lebong yang mengalami mati lampu Sabtu --FIKI/RB

LEBONG, KORANRB.ID – Unit Layanan Pelanggan (ULP) Perusahaan Listrik Negara (PLN) Muara Aman, Kabupaten Lebong mengumumkan.

Besok, Sabtu, 12 Oktober 2024 akan ada pemadaman listrik di 6 Kecamatan yang ada di Kabupaten Lebong.

Enam kecamatan yang akan dilakukan pemadama listrik, meliputi Kecamatan Lebong Atas, Kecamatan Pelabai, Kecamatan Uram Jaya, Kecamatan Amen, Kecamatan Lebong Utara, dan Kecamatan Pinang Belapis.

“Pemadaman listrik ini, karena ada pemeliharaan jaringan 20 kV di Kabupaten Lebong,” ujar Manajer ULP Muara Aman, Agung Subekti, Jumat, 11 Oktober 2024.

BACA JUGA:Kades Benuang Galing Kepahiang Dikeroyok OTD Pakai Besi di Liku 9, Begini Kondisinya

BACA JUGA:Wow! Berikut 6 Hewan yang Bisa Memutar Kepala hingga 180 Derajat

Diterangkannya, pemdaman listrik di 6 Kecamatan yang ada di Kabupaten Lebong akan berlangsung mulai Pukul 9.00 WIB hingga Pukul 16.00 WIB.

“Perkiraan waktu seperti itu, tidak menutup kemungkinan sebelum jadwal itu pemeliharan sudah selesai,” katanya.

Agung mengimbau, apabil saat pemdaman listrik berlangsung, masyarkat ada yang ingin menggunakan genset, agar bisa memisahkan instalasi dengan PLN.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan