Pendaftar Seleksi PPPK Tahap II di Bengkulu Tengah Masih Nihil
Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Bengkulu Tengah, Apileslipi, S.Kom, M.Si.-foto: dok/koranrb.id-
Persyaratan lainnya dapat dicek di website BKPSDM Bengkulu Tengah.
“Kami berharap pada penerimaan PPPK tahap II ini tak ada lagi peserta yang berani melampirkan SK fiktif ataun SK palsu. Sebab apabila ketahuan, sesuai arahan Kepala BKPSDM Bengkulu Tengah, maka peserta tersebut akan langsung digugurkan,” jelas Mashuri.
Sedangkan untuk tahapan seleksi PPPK Kabupaten Bengkulu Tengah tahap I, saat ini tinggal menunggu jadwal pelaksanaan seleksi kompetensi. Namun berdasarkan jadwal yang sudah ditetapkan, untuk pelaksanaan seleksi kompetensi PPPK, rentan waktunya tanggal 9 - 19 Desember 2024.
“Seleksi kompetensi PPPK dimulai tanggal 9 - 19 Desember. Sama dengan CPNS, untuk kepastian waktu dan tempatnya akan ditetapkan oleh BKN dan saat ini kita hanya menunggu,” tutur Mashuri.