Disdikbud Lebong Pastikan, Besok Dana BOS Cair

Plt. Kepala Disdikbud Lebong, Hj. Yuswati, SKM., M.Ap.--FIKI/RB
BACA JUGA:Warna Bulu Bervariasi! Berikut 4 Jenis Burung Pipit Genus Pytilia
Jika struktur BOS selesai, akan diterbitkan SK, dan BOS bisa dicairkan,” singkatnya.
Untuk diketahui, Kabupaten Lebong tahun ini mendapatkan alokasi dana BOS Rp14,6 miliar untuk disalurkan kepada 120 Sekolah Dasar (SD), dan Sekolah Menengah Pertama (SPM) di Kabupaten Lebong.
Namun, hingga Maret 2025 dana BOS itu belum juga bisa dicairkan pihak sekolah.
Sebab, Manajer BOS sudah mengundurkan diri sejak Desember 2024 lalu.
BACA JUGA:Polresta Bengkulu Tanam 6000 Bibit Manggrove
Manajer BOS yang mengundurkan diri, adalah mantan Kepala Bidang Pendidikan, Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Lebong, Habibi, S.Pd.
Berdasarkan data yang diterima RB, dari Direktorat Jenderal Perbendaharaan (DJPb) Bengkulu, untuk dana BOS di Kabupaten Lebong sudah disalurkan ke Kas Daerah (Kasda) sebesar Rp7,3 miliar dari Rp14,6 miliar total dana BOS yang akan diterima 120 sekolah di Kabupaten Lebong.