Rachmat: Harus Selesai Saat Kepemimpinan Saya, Pembangunan Masjid Agung Benteng

SIAP DIBANGUN: Lahan pembangunan Masjid Agung Kabupaten Bengkulu Tengah di Desa Ujung Karang atau tepatnya berada di jalan lintas Bengkulu-Kepahiang.--Foto: Jeri Yasprianto.Koranrb.Id
BENTENG,KORANRB.ID - Bupati Bengkulu Tengah, Drs. Rachmat Riyanto, ST, M.AP memastikan pembangunan Masjid Agung Kabupaten Bengkulu Tengah akan dimulai setelah lebaran Idul Fitri 1446 Hijriah.
Paling lambat, akhir April proses pembangunan telah dimulai.
Tanda dimulainya pembangunan Masjid Agung ini nantinya, akan dilaksanakan peletakan batu pertama.
“Paling lambat kita targetkan akhir April peletakan batu pertama pembangunan Masjid Agung dilaksanakan. Ini menandai pembangunan masjid Agung dimulai,” kata Rachmat.
Terkait lokasi pembangunan masjid Agung sudah final. Pemkab Benteng memilih lokasi pembangunan di Desa Ujung Karang, Kecamatan Karang Tinggi.
Pertimbangannya, lokasinya sangat strategis, berada di jalan lintas Kota Bengkulu-Kabupaten Kepahiang.
BACA JUGA:Pekerja dan Buruh Tak Dapat THR, Bisa Lapor ke Sini
BACA JUGA:Polisi Cek Bus Angkutan Mudik Lebaran, Terminal Purwodadi Arga Makmur
Dengan berada di pinggir jalan lintas, tentu Masjid Agung Kabupaten Bengkulu Tengah ini akan menjadi ikon baru bagi kabupaten ini.
Rachmat menargetkan Masjid Agung ini tidak hanya sebagai tempat beribadah, tetapi juga menjadi tempat rekreasi, tempat orang berfoto atau mengabadikan momen.
Juga bisa jadi pusat kegiatan UMKM dan tempat bermain anak-anak. Mengingat Masjid Agung ini nanti bangunan cukup megah dan modern.
“Tentu kita berharap nantinya masjid ini akan menjadi ikon baru di Bengkulu Tengah. Tak hanya warga Bengkulu Tengah saja bisa yang bangga terhadap masjid ini, tetapi semua warga di Provinsi Bengkulu,” terangnya.
BACA JUGA:Tempati Rumdin, Bupati Rachmat Buka Bersama Kades dan Warga: Santuni Yatim
BACA JUGA:Terpilih Menjadi Ketua DPD PAN Bengkulu Tengah, Evi Targetkan Menang Pemilu 2029, Siap Bantu Rakyat