Sultan Yakin, Pemda Cari Jalan Agar UMKM Tumbuh Maju

PEDULI: Ketua DPD RI, saat membeli kripik yang dijual salah satu pedagang tua yang berada di Jalan Asahan Kelurahan Padang Harapan, Sabtu 22 Maret 2025. RENO/RB--

KORANRB.ID – Ketua Dewan Perwakilan Daerah (DPD) Republik Indonesia (RI), Sultan B Najamudin ajak Pemerintah Provinsi (Pemprov) Bengkulu meningkatkan penguatan di sektor pemberdayaan Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM).

Sultan menerangkan, di tengah suasana perekonomian yang tidak stabil saat ini ia mengajak Pemda ditingkat provinsi, kabupaten/kota untuk bersama-sama membangkitkan serta meningkatkan nilai beli.

“Bersama-sama baik pemerintah provinsi, kabupaten dan kota, serta masyarakat untuk meningkatkan dan membangkitkan nilai beli,” ujarnya.

Hal tersebut dilakukan untuk memperkuat ekonomi daerah, meskin dalam kondisi yang setiap waktu selalu berubah-ubah.

BACA JUGA:BKHIT Sidak Pelabuhan Pulau Baai, Cegah Penyebaran Hama dan Penyakit

BACA JUGA: Polres Bengkulu Tengah Dirikan 5 Pos: Operasi Ketupat Nala 2025

Ia meyakini, Pemda terus bekerja keras untuk mencari jalan dan sulusi agar para pelaku UMKM semakin hari semakin eksis, dan diharapkan mampu bersaing dikelas nasional dan internasional.

“Saya yakin pemerintah provinsi, gubernur, wali kota, bupati bekerja keras mencari jalan agar para UMKM tumbuh maju,” ucapnya.

Terlebih dalam suasana bulan suci Ramadan 1446 Hijriah kali ini, Sultan sangat tersanjung dengan semarak suasana Ramadan di Provinsi Bengkulu.

Sebab para pelaku UMKM sangat mudah terlihat di beberapa titik pasar-pasar kaget yang ada di Kota Bengkulu.

BACA JUGA:Jalin Silaturahmi, Pemkot Bengkulu Buka Puasa Bersama Ketua DPD RI dan Insan Pers

BACA JUGA:Pemdes Diminta Percepat Pengajuan Berkas DD/ADD

Menurut Sultan, dalam suasana bulan Ramadan inilah yang menjadi momen terbaik untuk saling berbagi seperti membeli produk-produk dari UMKM yang ada.

“Ini bulan baik, menjadi momen yang sangat pas untuk kita saling berbagi antar sesama, dan hal itu juga mampu meningkatkan perekonomian,” ujarnya.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan