Dianggarkan Rp 2,3 Miliar, Ini Jenis Mobil Dinas Pimpinan DPRD Seluma Terbaru

Sekretariat DPRD Seluma saat ini tengah mempersiapkan pengadaan mobil dinas (mobnas) bagi pimpinan DPRD Seluma.--Zulkarnain Wijaya

SELUMA, KORANRB.ID – Sekretariat DPRD Seluma saat ini tengah mempersiapkan pengadaan mobil dinas (mobnas) bagi pimpinan DPRD Seluma.

Anggaran sebesar Rp 2,3 miliar telah dialokasikan dalam APBD Kabupaten Seluma tahun 2025 untuk keperluan ini. 

Namun, pengadaan kendaraan baru ini hanya diperuntukkan bagi Wakil Ketua (Waka) I dan Wakil Ketua II DPRD Seluma, sementara untuk Ketua DPRD belum dapat direalisasikan.

Sekretaris DPRD Seluma, Deddy Ramdhani, SE, M.SE, MA menjelaskan bahwa hingga saat ini posisi Ketua DPRD Seluma masih kosong karena belum ada keputusan dari Partai Persatuan Pembangunan (PPP) selaku pemenang Pemilu di Seluma. Oleh karena itu, pembelian mobil dinas untuk Ketua DPRD ditunda hingga posisi tersebut terisi.

BACA JUGA:Kucing Kamu Jadi Galak? Berikut 4 Penyebab yang Harus Diketahui!

“Untuk pengadaan mobil dinas pimpinan DPRD, anggarannya sudah disiapkan sebesar Rp 2,3 miliar. Saat ini, baru akan dibeli dua unit untuk Waka I dan Waka II, sedangkan untuk Ketua DPRD belum karena kursinya masih kosong,” ungkap Deddy.

Terkait jenis kendaraan yang akan dibeli, Deddy menyebutkan bahwa Waka I dan Waka II telah memilih Honda CR-V dengan kapasitas mesin 1.500 cc sebagai kendaraan dinas mereka. Sedangkan untuk Ketua DPRD, jika nanti posisinya telah terisi, akan disediakan mobil dinas Toyota Fortuner.

Saat ini, pengadaan mobil dinas ini masih menunggu E-Katalog dari Honda. Setelah tersedia, panitia pengadaan dari Sekretariat DPRD Seluma akan segera memproses penawaran dan pembelian kendaraan tersebut.

Dengan pengadaan mobil dinas ini, diharapkan dapat menunjang operasional pimpinan DPRD Seluma dalam menjalankan tugas dan fungsinya secara lebih optimal.

BACA JUGA:Penting bagi Ekosistem! Berikut 5 Burung Unik Pemakan Bangkai

“Sesuai aturan, mobil untuk Waka I dan II harus memiliki kapasitas mesin di bawah 2.000 cc. Mereka memilih Honda CR-V, sementara untuk Ketua DPRD nanti tetap akan disediakan Toyota Fortuner,” pungkasnya.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan