39 Jabatan Kepala Sekolah di Rejang Lebong Dijabat Pelaksanan Tugas

UPACARA: Siswa dan guru MTsN 2 Rejang Lebong saat melaksanakan upacara rutin.-foto: abdi/koranrb.id-

CURUP – Sebanyak 39 jabatan kepala sekolah (Kepsek) di Kabupaten Rejang Lebong saat ini masih dijabat oleh Pelaksana Tugas (Plt). Menanggapi hal ini, Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Rejang Lebong meminta agar para Plt tersebut tetap menunjukkan kinerja terbaik dalam menjalankan tugas.

Plt. Kepala BKPSDM Budi Alpian, menyatakan meskipun hanya berstatus Plt, para pejabat tersebut tetap memiliki tanggung jawab penuh dalam memimpin sekolah masing-masing. 

“Kami mengharapkan agar para Plt Kepala Sekolah tidak menjadikan status sementara ini sebagai alasan untuk menurunkan semangat kerja atau tanggung jawab,” ujarnya.

Ia menjelaskan penunjukan Plt dilakukan sebagai langkah sementara sambil menunggu proses definitif yang sedang dipersiapkan.

BACA JUGA:Besok Selasa KMP Pullo Tello Berlayar ke Enggano, Tiket Gratis! Simak Cara Pemberangkatannya

BACA JUGA:Eks Gubernur Bengkulu Rohidin Mersyah Tiba di Rutan Bengkulu, 2 Tsk Lain di Lapas Bentiring

Penempatan pejabat definitif akan dilakukan setelah seluruh tahapan seleksi dan evaluasi kinerja calon kepala sekolah selesai dilakukan. 

"Ini tentu menjadi catatan kita, namun ini langkah sembari pejabat definitif disiapkan," ungkap Budi.

Proses tersebut dilakukan dengan cermat agar menghasilkan pemimpin sekolah yang kompeten dan berintegritas.

BKPSDM juga mengimbau dinas terkait untuk terus melakukan pengawasan serta memberikan pendampingan kepada para Plt Kepsek agar roda pendidikan di Rejang Lebong tetap berjalan dengan baik dan optimal. 

BACA JUGA:Murman Effendi Tersangka Lagi, Kejari Seluma Tetapkan 8 Tsk Korupsi Pembebasan Lahan Pemda

BACA JUGA:Menyisakan 9 Desa di Kabupaten Mukomuko Belum Rampung Penyusunan APBDes

“Tugas mereka sangat penting dalam menjaga mutu pendidikan. Untuk itu, kami berharap komitmen dan loyalitas tetap dijaga,” tambah Budi.

Budi beberapa sekolah yang dipimpin oleh Plt diketahui masih menjalankan kegiatan belajar mengajar dengan lancar. 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan