7 Amalan Memperbanyak Rezeki dan Mendapat Keberkahan, Rasakan Sendiri Khasiatnya
DOA: Banyak amalan yang bisa dilakukan untuk mendapatkan rezeki yang berlimpah dan berkah dari Allah SWT. -foto: freepik.com/koranrb.id-
BACA JUGA:8 Jenis Batuk dan Berikut Cara Mengatasinya, Bisa Anda Coba
Rasulullah SAW bersabda:
“Barangsiapa memperbanyak mohon ampunan (beristighfar), maka Allah akan membebaskannya dari kedukaan, memberinya jalan keluar bagi kesempitannya, dan memberinya rezeki dari arah yang tidak diduga-duga.” (HR Abu Daud)
2. Luangkan Waktu Untuk Allah SWT
Meluangkan waktu untuk Allah SWT merupakan amalan yang sangat penting agar kita dianugerahi kekayaan dan terhindar dari kemelaratan.
Meluangkan waktu maksudnya adalah beribadah kepada Allah SWT.
Dalam sebuah hadis qudsi, Nabi Muhammad SAW menyampaikan bahwa Allah SWT telah berfirman:
“Hai anak Adam, luangkan waktu untuk beribadah kepada Ku, niscaya aku penuhi dadamu dengan kekayaan dan aku menghindarkan kamu dari kemelaratan. Kalau tidak, aku penuhi tanganmu dengan kesibukan kerja dan aku tidak menghindarkan kamu dari kemelaratan.” (HR Tirmidzi dan Ibnu Maja).
BACA JUGA:3 Potensi Pelanggaran Terjadi di Setiap Pemilu Khususnya Saat Masa Tenang
Inilah amalan yang luar biasa untuk dilakukan agar hidup terhindar dari kemelaratan.
Mulai kini luangkanlah waktu untuk beribadah kepada Allah SWT.
3. Mengerjakan Salat Dhuha
Salat dhuha dikenal sebagai salat untuk memohon rezeki kepada Allah SWT.
Dinamakan salat dhuha karena salat ini dikerjakan di waktu dhuha.
Yakni dikerjakan ketika matahari sudah naik kira-kira setinggi tombak sampai dengan menjelang waktu zuhur.