Rp 242,71 Miliar KUR Tersalurkan di Januari, Target Tahun Ini Rp 3,4 Triliun

KUR: Para debitur sedang melakukan antre untuk mengakses KUR di salah satu Bank di Kota Bengkulu. (FOTO : BELA/koranrb.id)--

BACA JUGA:Pasca Pencoblosan, RSKJ Belum Terima Caleg Stres, Tetap Siapkan 100 Kamar

Sementara itu, untuk penyaluran per pendidikan KUR di Provinsi Bengkulu pada tahun 2023 lebih banyak tersalur ke tingkat pendidikan SMA, nilai penyaluran Rp1,26 triliun dengan jumlah debitur 21.082 debitur. 

Disusul oleh SD jumlah debitur 17.495 orang dan tersalur Rp1,03 miliar. Selanjutnya SMP, jumlah debitur 2.279 orang dan tersalur Rp203,78 miliar. Tingkat pendidikan Sarjana, jumlah debitur 2.274 orang dengan penyaluran Rp201,91 miliar.

Tingkat pendidikan lainnya jumlah debitur 2.023 dengan total penyaluran Rp269,89 miliar. Sementara Diploma, jumlah debitur 912 miliar dengan penyaluran Rp85,86 miliar.

“Kami berharap, di tahun 2024 ini jumlah penyaluran KUR ini bisa lebih meningkat. Ini merupakan PR bersama, agar timbul kesadaran masyarakat, daripada mengakses peminjaman ke lainnya, lebih baik lakukan saja peminjaman KUR. Tanpa agunan dengan bunga hanya 6 persen," tutupnya. (*)

 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan