8 Parpol Dipastikan Mendapat Kursi di DPRD Kabupaten Lebong

BERTAHAN : Suara tertinggi Pileg DPRD Kabupaten Lebong sesuai hasil penghitungan suara di TPS masih dipegang PAN. (FOTO: Muharista Delda/RB)--

BACA JUGA:Kadus Kasus Dugaan C*b*l Belum Tsk, Ini yang Akan Dilakukan Polisi

Sementara untuk 2 kursi pimpinan DPRD Kabupaten Lebong lainnya, yakni kursi wakil ketua (waka) 1 dan waka 2 diyakini akan bergeser.

Kursi waka 1 DPRD Kabupaten Lebong berpeluang diduduki kader Golkar dan kursi waka 2 DPRD Kabupaten Lebong berpeluang diduduki kader Gerindra.

Sementara Nasdem yang pada Pileg 2019 berhasil mengantarkan kadernya duduk di kursi waka 1 DPRD Kabupaten Lebong, untuk sementara ini suaranya berada di posisi ke 6 suara terbanyak.

Begitu juga PKB yang pada Pileg 2019 berhasil meraup suara terbanyak ketiga sehingga bisa menduduki kursi waka 2 DPRD Kabupaten Lebong, untuk sementara ini suaranya berada di posisi ke 5 suara terbanyak. 

BACA JUGA:Kemendag Akan Berlakukan Pengaturan Impor, Apindo Khawatir Ganggu Rantai Pasok Industri

Kebangkitan suara Golkar dan Demokrat di Kabupaten Lebong, sepertinya tidak lepas dari peta koalisi partai politik (parpol) dalam pengusungan calon di Pemilihan Presiden (Pilpres).

Namun kedua parpol itu juga memang sudah cukup berpengalaman menduduki kursi pimpinan di DPRD Kabupaten Lebong karena berhasil meraup suara terbanyak kedua dan ketiga dalam kontestasi Pileg 2009 dan 2014. (*)

 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan