Nurmansyah Samid Klaim Unggul 9 Suara, Hadiar Saito Tunggu Pleno Tingkat Kabupaten

Nurmansyah Samid klaim unggul 9 suara, Hadiar Saito tunggu pleno tingkat kabupaten--RIO/RB

KORANRB.ID - Persaingan ketat terjadi di internal Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Bengkulu Selatan.

Calon nomor urut 4 Ir Nurmansyah Samid unggul tipis atas calon nomor urut 1 Hadiar Saito S.Sos.

Pleno KPU tingkat Kecamatan baru saja selesai dilakukan di Kabupaten Bengkulu Selatan, yakni di daerah pemilihan (Dapil) I Kota Manna, Manna dan Pasar Manna.

Dapil I Kota Manna, Manna dan Pasar Manna ini memiliki peluang 10 kursi anggota DPRD Bengkulu Selatan.

BACA JUGA:Wagub: Data Penerima Bansos Perlu Diperbaiki

BACA JUGA:Diskors 2 Jam, Pleno Hasil Pemilu di Kepahiang Lanjut Sampai Malam, Ada Perubahan

Beberapa nama sudah dipastikan duduk di kursi DPRD Bengkulu Selatan periode 2024-2029. 

Sebut saja nama Nurmalena Gusnan dari partai Nasdem.

Namun, ternyata persaingan ketat terjadi di internal Partai Persatuan Pembangunan Bengkulu Selatan. 

Calon Legislatif nomor urut 1 PPP Hadiar Saito kalah tipis dari calon nomer urut 4 PPP Nurmansyah Samid.

BACA JUGA:Target Investasi di Provinsi Bengkulu Rp7,5 Triliun! Ada 2 Sektor Unggulan

BACA JUGA: Penggunaan Anggaran Belanja Tidak Terduga Seluma 2022 Tak Sesuai Peruntukan, Ini Penjelasan JPU

Berdasarkan hasil pleno tingkat Kecamatan Dapil I tersebut, Ir Nurmansyah Samid di Kecamatan Manna memperoleh suara 346.

Di Pasar Manna 619. Dan di Kota Manna 810.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan