Usung Tema Gempita Hari Raya, ANTAM Kenalkan Emas Idulfitri 2024/1445 Hijriah

EMAS: PT Aneka Tambang (ANTAM) Tbk, melalui Unit Bisnis Pengolahan dan Pemurnian (UBPP) Logam Mulia memperkenalkan produk emas tematik baru Idulfitri 2024/1445 Hijriah. FOTO: DOK/RB--

KORANRB.ID – PT Aneka Tambang (ANTAM) Tbk, melalui Unit Bisnis Pengolahan dan Pemurnian (UBPP) Logam Mulia memperkenalkan produk emas tematik baru Idulfitri 2024/1445 Hijriah. 

Mengangkat tema “Gempita Hari Raya”, produk ini hadir untuk mempererat kehangatan perayaan Hari Raya Idulfitri. 

Produk tematik Idulfitri ini juga didesain sebagai pilihan hadiah untuk keluarga dan kerabat.

Direktur Operasi dan Produksi ANTAM Hartono, mengatakan, kehadiran produk emas tematik ini

BACA JUGA:OJK: Dewan Pengawas Syariah Setara Direksi

BACA JUGA:Pabrikan Kendaraan Niaga Aspalkan Produk EV

merupakan komitmen ANTAM untuk menguatkan posisi Perusahaan sebagai top of mind brand

yang menyediakan produk emas berkualitas dengan standar tinggi dan mampu memberikan nilai tambah investasi bagi pelanggan.

"Produk emas tematik Idulfitri dapat menjadi bagian istimewa dalam kehangatan perayaan Idulfitri yang dirayakan umat muslim di Indonesia.

Kami pun berharap kehadiran produk ini juga dapat diterima dengan baik oleh masyarakat dan turut mendukung target penjualan Perusahaan," kata Hartono, Sabtu, 9 Maret 2024.

Produk emas tematik Idulfitri 2024/1445 Hijriah tersedia dalam dua kategori utama, yaitu emas batangan dengan berat 5 gram, serta Gift Series dengan berat 0,5 dan 1 gram. 

BACA JUGA:Edukasi Safety Riding Astra Honda Motor Nomor Satu di Asia-Oceania

BACA JUGA:Aksi Kolaborasi Generasi Muda dan Yayasan AHM Bangun Negeri

Desain kemasan Emas Idulfitri 2024/1445 Hijriah menciptakan produk yang unik dan istimewa dengan menggabungkan estetika tradisional dan fungsionalitas modern. 

Emas Idulfitri 2024/1445 Hijriah juga dilengkapi melalui fitur keamanan dan estetika yang mencakup Microtext, QR code, Rainbow Effect, dan 3D Effect pada permukaan emas. 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan