Hoax Atau Fakta? Minum Kopi Bisa Menyebabkan Susah Tidur?
Hoax Atau Fakta? Minum Kopi Bisa Menyebabkan Susah Tidur?. (Foto: Ari Saputra/koranrb.id) --
KORANRB.ID - Mungkin kamu sering mendengar orang berkata 'Jangan minum kopi, nanti susah tidur'.
Benar, kopi memang sudah menjadi minuman favorit hampir seluruh orang.
Bahkan bagi sebagian besar pekerja, selalu tidak lupa menyiapkan kopi ketika bekerja lembur hingga tengah malam.
Kebanyakan mereka menyiapkan kopi agar tidak mengantuk saat menyelesaikan pekerjaan. Namun benarkah meminum kopi bikin kita sulit mengantuk? Berikut kita coba ulas fenomena tersebut.
BACA JUGA:Harga Biji Kopi Tembus Rp52 Ribu Per Kg, Ini Faktor Penyebab Harga Biji Kopi Mahal
Sebelum membahas lebih lanjut, kita bahas dulu sekilas mengenai kopi.
Minuman kopi merupakan hasil dari olahan biji kopi yang dimasak secara sangrai dan dihaluskan menjasi bubuk, yang kemudian diseduh dengan air panas.
Ada banyak jenis tanaman kopi yang ada di dunia, namun jenis robusta dan arabika lebih dikenal luas dan paling banyak dinikmati.
Jika merunut pada sejarahnya, penemuan biji kopi pertama jalu ditemukan di benua Afrika, tepatnya di Ethiopia sekitar 3.000 tahin lalu.
BACA JUGA:Kamu Tidur Mendengkur? Ini 5 Manfaat Benalu Kopi bagi Kesehatan
Bermula saat seorang penggembala kambing bernama Khalid, seorang Abyssina, melihat kawanan kambingnya yang tidak tertidur setelah lewat waktu istirahat, setelah memakan buah sejenis berry.
Merasa penasaran, Khalid pun mencoba memasak buah tersebut dan kemudian memakannya.
Hal ini yang kemudian menjadi sebuah kebiasaan di Afrika, dengan penyajian yang masih konvensional.
Kemudian beberapa ratus tahun berselang, biji kopi mulai diangkut melintasi Laut Merah untuk dibawa ke tanah Arab, yang selanjutnya mulai mengenal penyajian yang lebih maju.