Serupa Namun Tak Sama Dengan Baseball, Ini Sejarah dan Cara Bermain Softball

Serupa Namun Tak Sama Dengan Baseball, Ini Sejarah dan Cara Bermain Softball--

KORANRB.ID - Bagi orang yang awam, mungkin mengira bahwa permainan olahraga softball itu merupakan baseball atau bisbol, padahal mereka tidak sama.

Seperti contohnya ukuran bola softball yang lebih besar dan lembut dibanding bola baseball. 

Selain itu permainan softball dilakukan di lapangan yang lebih kecil ukurannya dibandingkan lapangan baseball.

Dari cara pitcher melempar bola juga berbeda, softball dari bawah tangan (underhand pitch), sedangkan baseball melempar dari atas tangan (overhand pitch).

Permainan softball pertama kali dilakukan pada 16 November 1887 di Chicago, Illinois. Permainan ini dimulai oleh sekelompok pria yang sedang menunggu hasil pertandingan sepak bola di Farragut Boat Club. 

BACA JUGA:Sukses Hingga Diangkat ke Layar Lebar, Ini Isi Novel Tenggelamnya Kapal Van Der Wijck

Lalu seorang reporter bernama George Hancock, menciptakan permainan ini secara spontan dengan menggunakan sarung tinju yang digulung sebagai bola dan sapu sebagai pemukul.

Kemudian konsep permainan tersebut ternyata banyak diminati dan diberikan beberapa nama seperti Mush Ball, Diamond Ball, Kitten Ball.

Hingga pada akhirnya di tahun 1926 seorang instruktur di YMCA, Walter Hakanson menciptakan istilah “softball” yang kemudian menjadi nama resmi olahraga ini.

Berdirinya Asosiasi Softball Amatir (Amateur Softball Association - ASA) pada 1933 di Chicago kemudian membantu menetapkan aturan standar untuk permainan ini. 

ASA menjadi badan pengatur resmi untuk softball di Amerika Serikat dan berperan besar dalam mempopulerkan olahraga ini.

BACA JUGA:Rebut Hati PKB, Erwin dan Teddy Uji Kompetensi dan Kelayakan di DPP, Selanjutnya Ada Survei

Hingga pada akhirnya ditahun 1940 an, Softball mulai menyebar ke seluruh dunia, terutama selama dan setelah Perang Dunia II ketika tentara Amerika memperkenalkan permainan ini di negara-negara tempat mereka ditempatkan.

Bahkan berkembang pesatnya softball berdampak ke Indonesia, ini dibuktikan dengan terbentuknya Persatuan Baseball dan Softball Amatir Seluruh Indonesia (PERBASASI) pada 1967, organisasi pengatur resmi untuk softball di Indonesia.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan