Peta Pilkada Kepahiang: Nata-Hafizh 3 Parpol, Windra-Ramli 1 Parpol

Peta Pilkada Kepahiang: Nata-Hafizh 3 Parpol--Heru/RB

KORANRB.ID - Makin dekat ke hari H pencoblosan Pilkada serentak 2024, dua kandidat bakal pasangan calon (Bapaslon) kepala daerah Kabupaten Kepahiang terus berburu partai pengusung.

Bapaslon Zurdi Nata - Abdul Hafizh telah mengamankan 3 partai pengusung yakni, Perindo, PKB dan PKS.

Sedangkan Bapaslon Windra Purnawan - Ramli, tetap dengan 1 Parpol pengusung yakni Nasdem. 

Adapun 1 Bapaslon lainnya, Riri Damayanti - Ujang Irmansyah tetap berjuang lewat jalur independen.

BACA JUGA:Pilkada Rejang Lebong: Fikri di Atas Angin, Syamsul dan Hendra Harus Hati-Hati

BACA JUGA:Tersisa Golkar, Arie Optimis Menang Lawan Kotak Kosong di Pilkada Bengkulu Utara

Terkini, dukungan Riri - Ujang mesti diperbaiki lantaran belum memenuhi batas minimal dukungan sesuai ketentuan berlaku.

Melihat komposisi di atas, tinggal tersisa 4 Parpol peraih kursi sesuai hasil Pilleg Februari 2024 masih belum menentukan sikap. 

Keempat parpol tersebut memiliki jumlah kursi di DPRD Kepahiang yakni, Golkar (5 kursi), PDIP (3 kursi), Gerindera (3 kursi) dan Demokrat (2 kursi).

Dari empat partai tersisa, dua partai yakni Golkar dan PDIP diprediksi tetap akan merapat ke Bapaslon Nata - Hafizh.

BACA JUGA:Mata Pilih Pilkada 2024 Kepahiang Bertambah

BACA JUGA:Wismen Pastikan Belum Ada Parpol Keluarkan Rekom untuk Pilkada Mukomuko

Hal ini sesuai dengan keinginan Bapaslon Nata-Hafizh, yang sejak awal menginginkan koalisi besar tercipta saat Pilkada serentak 2024 nanti. 

Jika terwujud, Nata - Hafizh nantinya bakal diusung 5 Parpol pendukung dan bisa bertambah jika kemudian Gerindera ikut merapatkan barisan.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan