PAD Sewa Perahu Karet Masih Nol

NIHIL : Perahu karet milik Pemkab Lebong yang disewakan ke operator arung jeram. IST/RB--

KORANRB.ID - Hingga pengujung semester kedua, belum juga ada progres Pendapatan Asli Daerah (PAD) dari sewa perahu karet. Padahal pengelolaan sewa 20 unit perahu karet itu hanya ditarget Rp 10 juta setahun. ''PAD dari sewa perahu karet masih nihil,'' ujar Kabid Pendapatan dan Bagi Hasil, Badan Keuangan Daerah (BKD) Kabupaten Lebong, Monginsidi, S.Sos.

BACA JUGA:Miris! 269 Kendaraan Dinas di Rejang Lebong Tak Bayar Pajak

Diakuinya, sistem penyetoran PAD sudah ditetapkan per semester. Dalam waktu dekat pihaknya akan konfirmasi ke Dinas Pariwisata Pemuda dan Olahraga (Disparpora) untuk memastikan kendala masih nihilnya setoran PAD sewa perahu karet. ''Kalau memang ada kendala harus segera dicarikan solusinya,'' tutur Monginsidi.

BACA JUGA: Bawaslu Rejang Lebong, Tertibkan APK Melanggar

Sementara Kepala Disparpora Kabupaten Lebong, Riki Irawan, S.Sos, M.Si mengaku memang belum ada setoran. Perahu karet itu disewakan kepada 2 operator arung jeram yang ada di Lebong. Yakni Lebong Rafting dan Arus Ketahun. ''Masing-masing operator diberikan 10 unit perahu dan harus setor PAD Rp 5 juta,'' kata Riki.

BACA JUGA:Sepakat, Dana Pilkada Lebong Rp 20,5 Miliar

Diakuinya target yang kecil mengingat kondisi perahu banyak yang rusak sehingga biaya perbaikannya dikembalikan ke pihak ketiga yang akan menyewanya. Namun untuk realisasinya Disparpora tetap akan memantau potensi kunjungan wisata arung jeram yang dikelola kedua operator. ''Kami akan memantau langsung realisasinya sebagai acuan penetapan target di tahun mendatang,'' terang Riki.

BACA JUGA:52 Desa di Lebong Masih Berpelomik Keagrariaan

Diakuinya, dalam kontrak teknis penyetorannya dilakukan operator per semester. Tetapi sejauh ini memang belum ada setoran karena pengelola arung jeram belum mengurus perizinan sehingga belum bisa berjalan. ''Sesuai klarifikasi pihak pengelola belum ada kunjungan,'' ungkap Riki. 

BACA JUGA:KPU Lebong Tunggu Tanggapan Warga Soal 241 Caleg

Disentil 10 unit perahu karet lainnya, Riki akui 5 unit akan dipinjamkan ke Federasi Arung Jeram Indonesia (FAJI). Sedangkan 5 unit lainnya belum diketahui pasti. ''Yang jelas satu unit belum dikembalikan Polres Lebong karena menjadi BB (barang bukti, red) dan ada yang dipakai di Kecamatan Pinang Belapis,'' tukas Riki. (sca)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan