Resmi! Ini Nomor Urut 3 Paslon Pilkada Serentak 2024 Kabupaten Kepahiang, Mana Jagoanmu?
PILKADA: Tiga Paslon Kabupaten Kepahiang resmi mendapatkan nomor urut menuju Pilkada serentak 2024--HERU/RB
KEPAHIANG, KORANRB.ID - Sempat molor beberapa saat dari jadwal semula, KPU Kabupaten Kepahiang secara resmi menetapkan nomor urut 3 pasangan calon bupati/wakil bupati di Pilkada serentak 2024, Senin 23 September 2024 sekira pukul 10.45 WIB di sekretariat KPU.
Beriku ini Nomor Urut Paslon di Pilkada 2024 Kabupaten Kepahiang
1. Riri Damayanti - Ujang Irmansyah
2. Windra Purnawan - Ramli
3. Zurdi Nata - Abdul Hafizh
Sementara itu, terpantau, masing - masing Paslon didampingi ribuan simpatisan dan pendukung yang berniat menyaksikan langsung dari dekat proses pengambilan dan pengundian nomor urut.
Tak ayal, kondisi tersebut membuat jalan masuk utama menuju komplek perkantoran Pemkab menuju sekretariat KPU Kabupaten Kepahiang macet total.
BACA JUGA:Sudah Diundi, ini Nomor Urut Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Lebong
BACA JUGA:Pilkada Seluma 2024, Dapat Nomor Urut 01, Teddy - Gustianto: Bersatu Kita Teguh
Namun, sesuai dengan aturan yang ditetapkan KPU Kabupaten Kepahiang hanya 30 orang saja dari masing-masing tim pemenangan dan simpatisan diperkenankan masuk ke lokasi utama pengundian nomor urut.
Di lokasi Paslon Zurdi Nata - Abdul Hafizh dan Windra Purnawan - Ramli kompak mengenakan setelan atasan kemeja lengan panjang putih dan bawahan hitam lengkap dengan kopiah menutupi kepala.
Sedangkan, Paslon dari jalur perseorangan Riri Damayanti - Ujang Irmansyah datang dengan mengenakan setelan batik bercorak oranye.
Lewat pengundian berdasarkan nomor antrean yang disaksikan tim pemenangan dan simpatisan ketiga Paslon, ditetapkan nomor urut 1 menjadi milik Paslon Riri Damayanti - Ujang Irmansyah.
Sedangkan Paslon Windra Purnawan - Ramli mendapatkan nomor urut 2. Serta Paslon dengan nomor urut 3, milik Zurdi Nata - Abdul Hafizh.