Kaum Rebahan Wajib Tahu, Berikut 10 Dampak Negatif Tidur Berlebih
Kaum Rebahan Wajib Tahu, Berikut 10 Dampak Negatif Tidur Berlebih--Pixabay
KORANRB.ID – Tidur memang kebutuhan penting bagi tubuh manusia untuk memulihkan energi dan memperbaiki sel-sel yang rusak.
Namun, tidur berlebihan justru dapat memberikan dampak negatif terhadap kesehatan.
Maka dari itu penting bagi anda menerapkan manajemen waktu dalam melakukan aktivitas termasuk tidur, agar tidak terkena dampak negatifnya.
Untuk itu berikut 10 dampak negatif dari tidur berlebihan yang perlu diwaspadai.
BACA JUGA:Kamu Wajib Mendapat Asupan Vitamin D Jika Mengalami Ini
1 Meningkatkan Risiko Penyakit Jantung
Tidur yang berlebihan, terutama lebih dari 9 jam per malam, dapat meningkatkan risiko terkena penyakit jantung.
Penelitian menunjukkan bahwa orang yang tidur terlalu lama memiliki peluang lebih tinggi mengalami masalah kardiovaskular, seperti penyakit jantung koroner dan serangan jantung.
Salah satu alasannya adalah tidur berlebihan dapat menyebabkan peningkatan peradangan dalam tubuh, yang berkontribusi pada kerusakan pembuluh darah.
2 Mengganggu Fungsi Otak
Tidur berlebihan juga berpengaruh buruk pada fungsi kognitif otak.
Beberapa penelitian telah menemukan bahwa orang yang tidur terlalu lama mengalami penurunan daya ingat dan kemampuan berpikir.
Kondisi ini mirip dengan efek dari kurang tidur, di mana otak menjadi lebih lambat dalam memproses informasi dan mengambil keputusan.