XL Axiata Hadirkan Bundling eSIM Prepaid dengan Xiaomi 14T Series, Dapatkan Kuota 60GB Selama 12 Bulan

INOVASI: PT XL Axiata Tbk (XL Axiata) terus menghadirkan inovasi digital melalui program bundlingnya. FOTO: Istimewa--

KORANRB.ID -  PT XL Axiata Tbk (XL Axiata) terus menghadirkan inovasi digital melalui program bundlingnya. 

Kini, pelanggan yang membeli perangkat smartphone dengan kamera kelas flagship, Xiaomi 14T Series dapat menikmati layanan eSIM XL prepaid dengan kuota internet besar hingga 60GB selama 12 bulan. 

Penawaran menarik ini berlaku mulai 5 Oktober 2024.

Chief Marketing Officer XL Axiata, Alfons Eric Bosch Sansa, mengungkapkan, XL Axiata sangat antusias untuk bekerja sama dengan Xiaomi dalam menghadirkan bundling eSIM prepaid eksklusif untuk Xiaomi 14T Series kepada pelanggan kami. 

“Melalui bundling ini, kami berupaya memenuhi kebutuhan pelanggan yang menginginkan perangkat premium dengan harga terjangkau dan nilai tambah berupa paket data XL,” sampainya.

BACA JUGA:Pertumbuhan Ekonomi Digital Sektor Fintech Tancap Gas, Pintu Tidak Ingin Ketinggalan

BACA JUGA:Akselerasi Industri Fashion, Hallmar Ventures Siapkan Pendanaan hingga Rp2 Miliar

Selain itu, dengan teknologi eSIM, pelanggan dapat dengan mudah mengaktifkan kartu XL tanpa memerlukan fisik kartu SIM, serta menikmati pengalaman berinternet yang lebih stabil dan lancar. 

“Dengan bonus kuota 60GB yang berlaku selama 12 bulan, kami berharap pelanggan dapat menikmati layanan internet terbaik di jaringan XL Axiata yang telah menjangkau berbagai daerah di Indonesia,” jelasnya.

Alfons mengatakan, perusahaan melihat adanya permintaan yang meningkat untuk perangkat yang mendukung gaya hidup digital dengan performa dan kapasitas besar. 

Melalui bundling ini, pelanggan tidak hanya mendapatkan pengalaman smartphone dari Xiaomi 14T Series yang premium, tetapi juga akses ke jaringan XL Axiata yang andal. 

BACA JUGA:BMKG Bangun Shelter Pemantau Gempa di Rejang Lebong

BACA JUGA:Pertumbuhan Ekonomi Digital Sektor Fintech Tancap Gas, Pintu Tidak Ingin Ketinggalan

XL Axiata pun percaya bahwa produk ini akan memenuhi ekspektasi pelanggannya yang berada di segmen middle to high, yang selalu mencari teknologi terbaru dengan performa optimal untuk mendukung produktivitas mereka sehari-hari.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan