BS Punya Gedung Perpustakaan Terlengkap

RESMIKAN: Peresmian gedung perpustakaan BS oleh Gubernur Bengkulu Rohidin Mersyah beberapa waktu lalu.-RIO/RB-

KOTA MANNA, KORANRB.ID - Pemkab Bengkulu Selatan (BS) baru saja meresmikan gedung perpustakaan terlengkap di Provinsi Bengkulu. Bangunan empat lantai ini berlokasi di Lapangan Sekundang, Kota Manna. 

Perjuangan Pemkab BS dan dibantu oleh legislatif dalam beberapa tahun terkahir membuahkan hasil. Gedung perpustakaan megah ini dibangun tahun 2023 dan baru saja diresmikan oleh Gubernur Bengkulu Rohidin Mersyah 14 Desember lalu. 

Gedung senilai Rp 9,7 miliar ini dibangun melalui dana DAK tahun 2023. Dalam peresmian gedung beberapa hari lalu, Gubernur Bengkulu Rohidin Mersyah menyampaikan pesan khusus untuk masyarakat BS.

BACA JUGA:Jamin Arus Mudik Nataru, Kasus Covid-19 Naik, Masyarakat Diminta Vaksinasi

Sebagai putra asli Kabupaten BS, Gubernur mengaku bangga, tanah kelahirannya mempunyai gedung perpustakaan terlengkap. 

Menurut Rohidin, hadirnya Gedung Perpustakaan yang megah di Kabupaten BS jelas sangat representatif dan strategis dalam meningkatkan literasi masyarakat berbasis inklusi sosial untuk kesejahteraan.

“Bukan sekedar megah, bukan sekedar fasilitas bagus dan lengkap. Tapi jadikan ini semangat baru dan motivasi untuk anak-anak dan masyarakat BS untuk belajar, perpustakaan sekarang berbasis inklusi sosial,” ucap Gubernur.

Untuk itu dirinya berharap dengan hadirnya perpustakaan baru ini dapat menambah ilmu pendidikan di Kabupaten BS. Bukan hanya itu, para pelajar BS wajib punya nilai lebih dengan rutin berkunjung ke perpustakaan. 

BACA JUGA:Sah, Aset STQ Diserahkan ke UINFAS

“Membaca, banyak ilmu dan jadilah orang yang berilmu. Dengan begitu akan berguna dimanapun kita berada,” pesan Rohidin.

Bupati BS, Gusnan Mulyadi mengaku bangga atas perjuangan Dinas Perpustakaan BS dibawah kepemimpinan Hj Srigusti Sabana SH. Menurut Gusnan apa yang dicita-citakan selama ini akhirnya tercapai. 

Beberapa tahun terkakhir Bupati turut serta untuk memperjuangkan dana dari pemerintah pusat untuk mendapat bantuan pembangunan gedung perpustakaan BS. 

Oleh sebab itu Bupati juga berpesan agar OPD Dinas Perpustakaan memanfaatkan dengan baik gedung terbesar di Kabupaten BS ini. Sehingga mempunyai sejarah untuk mencerdaskan generasi BS. 

“Silahkan berkunjung ke perpustakaan, ini adalah milik masyarakat semua. Manfaatkan tempat ini untuk menambah ilmu, pengalaman dan tempat belajar baru,” ujar Gusnan.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan