Penuhi Gizi Pelajar, TNI Masak di Sekolah
MAKAN: Dandim 0425/Seluma, LetKol. Arh. Dedy Hendaryatmoko, saat memberikan makanan bergizi kepada pelajar.--istimewa
SELUMA, KORANRB.ID – TNI bertekad untuk membantu penurunan stunting, sekaligus memenuhi gizi anak menuju Generasi Emas 2045.
Personel Kodim 0425/ Seluma pada Jumat (27/10) pagi mendatangi SD Negeri 114 Kabupaten Seluma. Tidak hanya menyapa para pelajar, namun para pelajar tersebut disajikan makanan bergizi yang dimasak langsung oleh para prajurit TNI di pelataran sekolah. Adapun menu-menu dimasak TNI yakni tempe, tahu, telur hingga sayur-sayuran.
BACA JUGA:Bentuk Tim Berantas Rabies
Dandim 0425/Seluma, LetKol. Arh. Dedy Hendaryatmoko mengatakan kegiatan ini bertajuk Dapur Masuk Sekolah. Dimana program ini merupakan program Unggulan Kodam II/Sriwijaya Tahun 2023 dalam upaya pemenuhan gizi anak menuju generasi Emas 2045.
Maka dari itu ada pemberian asupan gizi yang cukup bagi anak-anak muda yang kita sasar ke anak-anak yang masih berusia dini.
“Dapur Masuk Sekolah termasuk program unggulan dari Kodam II/Sriwijaya untuk membantu program pemerintah dalam mengatasi Stunting. Kita berharap kedepannya bisa berkolaborasi dengan pihak lain agar sasaran kita bisa bertambah luas,"tegasnya.
BACA JUGA:Perangkat Tak Dilibatkan Kelola DD Batu Tugu
Tidak hanya di sekolah, TNI juga memberikan asupan gizi secara bergerilya dari rumah ke rumah. Terutama di rumah yang terdapat anak anak dengan kondisi stunting. "Dalam upaya mengatasi stunting ini, TNI juga sudah bergerak dari rumah ke rumah yang sudah terdata anak-anak yang stunting," pungkasnya.
Sementara itu, Kepala SD Negeri 114 Seluma, Seno berterimakasih karena sudah dipercaya untuk menjadi tuan rumah kegiatan ini. Tentunya sangat bermanfaat dan dikenang oleh para guru dan pelajar.
BACA JUGA:Hasilkan Cuan dari Budidaya Jamur
"Mudah-mudahan-mudahan kedepannya kegiatan ini tidak hanya berhenti di sekolah ini saja. Namun bisa menuju sekolah-sekolah yang lainnya agar penanganan stunting ini dapat berjalan dengan baik," singkatnya. (zzz)