PGRI Benteng Segera Sampaikan Hasil Konker

Ketua PGRI Kabupaten Benteng, Supriyanto, S.Pd-JERI/RB-

BENTENG, KORANRB.ID - Sesuai permintaan dari Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bengkulu Tengah beberapa waktu lalu, Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) Kabupaten Benteng akan segera menyampaikan hasil konferensi kerja (konker) yang telah berlangsung pada Rabu (25/10)  lalu.

Ketua PGRI Kabupaten Benteng, Supriyanto, S.Pd mengatakan, ide, gagasan dan masukan yang disampaikan dalam konferensi kerja tersebut, diharapkan bisa ditindaklanjuti Pemkab Benteng.

BACA JUGA:Pusat Belum Transfer Dana TPG Tw III

“Hasil konferensi kerja tersebut masih dibuat dan diketik dalam bentuk dokumen sebelum nantinya diserahkan ke Pemkab Benteng. Ada dua poin penting yang harus segera ditindaklanjuti oleh Pemkab Benteng,” ujarnya,

Lanjut Suproyanto, dua poin tersebut terkait posisi jabatan Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kabupaten Benteng harus segera diisi oleh pejabat definitif. 

Mengapa PGRI meminta hal ini, sebab jabatan Kepala Disdikbud merupakan jabatan yang sangat vital karena berkaitan dengan dunia pendidikan. Apabila tak kunjung dijabat oleh pejabat definitif maka akan sangat tidak efisien.

“Hampir dua tahun sejak sepeninggalan kadis sebelumnya, jabatan Kepala Disdikbud ini mengalami kekosongan, dan selalu dijabat oleh pelaksana tugas (Plt),’’ sampainya.

Kemudian, poin kedua, terkait kuota perekrutan PPPK tenaga guru. Supriyanto sudah menyampaikan sebelumnya, PGRI berharap kepada Pemkab Benteng bisa dimaksimalkan lagi.

‘’Jangan seperti selama ini sangat sedikit sekali penerimaan tenaga guru baik itu CPNS maupun PPPK. Padahal tenaga guru di Kabupaten Benteng sangat kurang sekali,’’ ujarnya.(jee)

 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan