Air Selokan Meluap, Warga Padang Jadi Keluhkan Bau Tidak Sedap
LUBER: Ketua RT 8 Kelurahan Padang Jati, Ali Akbar menunjukkan titik air selokan luber di jalan Jati depan Kantor Kominfo Kota Bengkulu. ALVIN/RB--
KORANRB.ID – Warga Jalan Jati Kelurahan Padang Jati Kecamatan Ratu Samban kembali resah dan mengeluhkan bau tidak sedap yang berasal dari air selokan yang meluap ke jalan.
Meluapnya air selokan tersebut diduga karena penutupan aliran selokan oleh salah satu pihak.
BACA JUGA:Pantai Panjang Butuh Tempat Sampah
Ketua RT 8 Kelurahan Padang Jati, Ali Akbar menyebutkan hal ini kembali terjadi sejak satu bulan yang lalu karena salah satu pemilik usaha melakukan penutupan aliran selokan yang mengakibatkan air terhambat dan mengalir dijalan.
“Masalahnya ada oknum yang kembali melakukan penutupan saluran selokan secara sepihak yang menyebabkan air selokan tidak bisa mengalir dan meluber ke pinggir jalan jati,” sebut Ali.
BACA JUGA:Pajak Sarang Burung Walet Bakal Dihapuskan
Ini dinilai sangat meresahkan karena bau yang ditimbulkan sangat tidak nyaman untuk dihirup. Belum lagi air selokan tersebut kadang kala bisa mengalir hingga jalan di depan SMKN 1 Kota Bengkulu.
“Airnya itu bau sekali, karena ini bukan air bersih, melainkan air kotor hasil limbah yang dialirkan ke jalan, jadi kesannya jorok sekali,” terang Ali.
BACA JUGA:Pemkot Bidik PAD dari Mega Mall
Pihaknya akan berupaya melakukan koordinasi kepada pihak kelurahan dan kecamatan untuk membuka saluran yang sempat ditutup oleh oknum pemilik usaha.
“Kita beberapa kali rapat, dan secepatnya kita akan bongkar paksa cor pemblokiran aliran selokan, dan kita yakin, setelah itu dibongkar, aliran akan normal kembali,” ungkap Ali.
BACA JUGA:Menahun Tak Diperbaiki, Sawah Irigasi Jadi Tadah Hujan
Sementara itu, Iman, Warga Kelurahan Rawa Makmur yang sering berjualan diarea tersebut juga mengeluhkan hal yang sama karena air yang mengalir sangat bau dan kadang keruh.
“Kemarin (13/1) malam, ada pelanggan saya sampai mual dan tidak jadi beli karena bau air itu,” terang Iman.