Liga Voli Provinsi Bengkulu, Rebut Total Hadiah Rp100 Juta

Ika Joni Ikhwan, SE, MM--BELA/RB

BENGKULU, KORANRB.ID - Provinsi Bengkulu, dalam waktu dekat kembali melaksanakan Liga Bola Voli Indoor antar Klub se-Provinsi Bengkulu tahun 2024. Pelaksanaan event akbar ini, rencananya diakukan pada Sabtu, 20-30 Januari 2023 mendatang. 

Untuk diketahui, Liga Bola Voli Indoor Antar Klub Pengprov PBVSI 2024, memperebutkan hadiah uang pembinaan total Rp100 juta lebih. 

Juara pertama putra/putri Rp 20 juta. Juara dua putra/putri Rp15 juta. Juara tiga putra/putri Rp12,5 juta, dan juara empat putra/putri Rp 10 juta. 

Selain itu juga panitia pelaksana memberikan Piala tetap dan piagam penghargaan kepada juara satu sampai empat. 

BACA JUGA:Lahan Persawahan Terdampak Kolam Retensi, Eko: Harus Diganti Lahan Baru

Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Provinsi Bengkulu, Ika Joni Ikhwan, SE, MM, mengatakan kegiatan Liga Voli ini nantinya akan diikuti oleh klub-klub bola voli yang tersebar diseluruh kabupaten/kota di Provinsi Bengkulu. Pelaksanaannya akan dilakukan di  di Gedung Olahraga (Gor) Sawah Lebar Kota Bengkulu, lima hari lagi. 

"InsyaAllah pembukaannya akan dihadiri pak Kapolda dan pak Gubernur tanggal 20 Januari, hari Sabtu besok," kata Ika, saat ditemui RB di ruang kerjanya, Senin 15 Januari 2023.

Karena terbuka untuk seluruh kabupaten/kota, Ika mendorong seluruh klub-klub bola voli untuk ikut berpartisipasi.

Serta mengimbau agar seluruh pecinta dan penggemar bola voli, untuk ikut menyaksikan dan mendukung kesuksesan acara tersebut.

Sementara ini, kegiatan tersebut akan di ikuti 49 klub. Setiap kabupaten akan mengirim setidaknya 4 tim (2 tim putra dan 2 tim putri). Kecuali Kota Bengkulu diperkirakan lebih dari 10 tim.

 "Bagi klub-klub bola voli yang ingin bergabung, silakan mendaftar kepada panitia," tuturnya. 

Sebelumnya, event akbar bola voli tersebut dikatakan Ika sudah pernah dilaksanakan dalam bentuk kejuaraan bola voli Kapolda Cup dan Piala Gubernur. 

BACA JUGA:Sepanjang Tahun 2023, 9.876 Kelahiran, 2.350 Kematian

Kegiatan diselenggarakan pada akhir tahun 2023 lalu, diikuti oleh seluruh peserta yang ada di seluruh kabupaten/kota se-Provinsi Bengkulu. 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan