Liga Champions Prioritas, City Tetap All Out Kontra Newcastle
Haaland. Sumber: Bolanet.com/RB--
MANCHESTER, KORANRB.ID – Manchester City di setiap musim, jika ada kesempatan juara di beberapa ajang ”kelas dua" seperti Piala FA atau Piala Liga, tentu tak akan dilepaskan begitu saja.
Karena itu, kontra Newcastle United pada perempat final Piala FA yang dihelat Minggu 17 Maret 2024 dini hari, City akan tetap all-out.
Sekalipun City saat ini memiliki ambisi besar juar di Premier League dan Liga Champions.
BACA JUGA:Pembalap Astra Honda Raih Podium Tertinggi, Lanjutkan Kejayaan di Asia Talent Cup Qatar 2024
Lagi versus Newcastle dimainkan di Etihad Stadium, Manchester, bakal jadi yang terakhir City sebelum memasuki agenda internasional.
Setelah itu Cityzens bakal menghadapi Arsenal pada matchweek ke-29 Premier League 31 Maret mendatang.
Artinya, laga kontra The Magpies bisa jadi penenang City untuk menutup bulan ini dengan positif. Tak ada alasan bagi City untuk memandang sebelah mata calon lawannya.
”Newcastle bertransformasi menjadi tim yang merepotkan bersama Eddie Howe. Mereka sangat agresif," papar tactician City Pep Guardiola seperti dikutip Jawa Pos dari Chronicle Live.
BACA JUGA:Impor RI Tembus USD 18,44 Miliar pada Februari 2024
Piala FA sekaligus jadi ajang domestik paling jarang dimenangi tactician asal Spanyol itu sejak menangani City musim 2016–2017. Yakni dua kali sama seperti Community Shield.
Meski mewaspadai Newcastle, Guardiola sebenarnya telah mengetahui cara meredam mereka. Buktinya, di dua pertemuan di Premier League, City selalu menang. Masing-masing 1-0 pada 19 Agustus 2023.
Guardiola kian percaya diri bisa hat-trick mengalahkan Newcastle dengan keberadaan striker Erling Haaland.
Mantan striker Borussia Dortmund itu sedang on fire di Piala FA. Meski baru tampil satu laga saat menghadapi Luton Town pada putaran kelima (28/2), Haaland langsung memborong lima gol dalam kemenangan 6-2 City.
Yang lebih menarik diperhatikan adalah Haaland juga belum mencetak gol ke gawang Newcastle di dua pertemuan sebelumnya.