One Way dan Contraflow Dimulai 5 April, Pemerintah Terbitkan SKB Jalan Tol dan Mudik Gratis

PADAT: Kendaraan melintasi arus lalu lintas yang padat. Rencananya One Way dan Contraflow Dimulai 5 April Untuk menghadapi arus mudik dan balik.--peluang news

JAKARTA, KORANRB.ID –  One Way dan conraflow dimulai 5 April 2024 nanti. Koordinasi demi menyambut arus mudik terus dilakukan. 

Kemarin (15/3), Kementerian Perhubungan, Kementerian PUPR dan Korlantas Polri menetapan surat keputusan bersama (SKB) terkait pengaturan lalu lintas arus mudik dan balik lebaran 2024/1445 Hijriah.

“Di samping adanya pembatasan angkutan barang, saat libur lebaran nanti akan ada pengaturan lalu lintas yang meliputi sistem satu arah atau one way, sistem lajur pasang surut (contra flow), dan sistem ganjil-genap (gage, Red),’’ ujar Hendro Sugiatno, Direktur Jenderal Perhubungan Darat Kemenhub.

BACA JUGA:KRI Radjiman Tiba di Tanah Air, Misi Kirim Bantuan ke Gaza Tuntas

    Diprediksi, 71 persen atau 193 juta warga akan melakukan pergerakan mudik.

Pengaturan tersebut dilakukan demi menciptakan kelancaran dan keselamatan arus lalu lintas selama mudik dan balik.

  Hendro menjelaskan, one way mudik akan dimulai pada Jumat 5 April 2024 hingga Selasa 9 April 2024.

Pemberlakuan one way akan dimulai dari KM 72 ruas tol Cikopo-Palimanan (Cipali) hingga KM 414 ruas tol Semarang-Batang. 

BACA JUGA:Minim Setoran, Pajak Parkir di Kepahiang Rawan Penyimpangan

Sebaliknya, one way arus balik akan dimulai pada Jumat 12 April 2024 hingga Minggu 14 April 2024, berlaku di ruas yang sama.

  ’’Adapun saat pemberlakuan sistem satu arah, kendaraan bermotor dari ruas Jalan Tol Cileunyi - Sumedang - Dawuan yang menuju arah Jakarta ataupun Semarang dapat keluar di Gerbang Tol Cimalaka dan Gerbang Tol Cisumdawu Jaya,’’ tuturnya sebagaimana dilansir Jawa Pos.

 Kebijakan contraflow juga akan diberlakukan.

Ruasnya dimulai dari KM 36 tol Jakarta-Cikampek hingga KM 72 tol Cipali. 

BACA JUGA: Bulan Ramadhan, Waspada Anak Sekolah di Kaur, Makanan Kedaluwarsa

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan