Setelah lumat baru lah kemudian dicampurkan dengan bahan pembuat kerupuk lainnya.
Seperi, tepung terigu, tepung sagu, penyedap rasa, bawang merah dan bawang putih, soda pengembang dan lain-lainnya.
BACA JUGA:KAI Buka Lowongan Kerja Posisi Management Trainee, Buruan Pendaftaran Berakhir 22 April Ini!
Setelah seluruh adonan diaduk hingga kalis, kemudian adonan dicetak sesuai selera kemudian direbut di air yang mendidih beberapa saat.
Setelah adonan dalam air mengapung kemudian diangkat dan ditiriskan sembari menunggu dingin.
Setelah itu barulah adonan dijemur hingga kering. Proses penjemuran pun berlangsung lama. Bisa membutuhkan 1-2 hari di bawah terik matahari.
Setelah itu barulah digoreng dan dikemas. Untuk skala industri rumah tangga anda bisa menjual kerupuk ini dengan menitipkan di warung-warung untuk dijual.
Enak Dibuat Pempek
Membuat pempek biasanya banyak yang menggunakan ikan tenggiri, tongkol ataupun ikan gabus.
Ikan untuk membuat pempek ini biasanya digunakan ikan yang memiliki banyak daging yang tekstur dagingnya legit.
BACA JUGA:Ini 5 Jenis Anjing Paling Populer dan Kelebihannya, Diantaranya Ada Peliharaan Member BTS loh!
Namun siapa sangka ikan selengek pun ternyata bisa digunakan sebagai bahan pembuat pempek.
Sama seperti pembuatan kerupuk ikan, pembuatan pempek dari bahan ikan selengek pun lebih memakan waktu daripada menggunakan bahan ikan jenis lainnya.
Sebab proses pengupasan dan pembuangan sisik ikan yang akan memakan waktu lebih lama.
Setelah itu kemudian masuk dalam proses penggilingan. Jika tidak memiliki alat giling, proses penggilingan ikan selengek ini bisa menggunakan blender kecil yang ada di rumah. Tidak perlu lama, ikan akan cepat hancur.
Setelah ikan lumat, langkah selanjutnya adalah mencampurkannya dengan adonan yang telah disediakan. Yakni tepung sagu dan penyedap rasa.