Anak gajah pun tidak luput dari incaran harimau Malaya ini untuk dimangsa.
BACA JUGA:Ini Penyebab Terancam Punahnya Populasi Harimau Sumatera, Diperkirakan Hanya Tersisa 603 Ekor
Harimau Malaya dalam berburu mangsa, ia akan sabar dalam mengintai mangsanya, pada saat mangsanya lengah maka ia akan langsung menyergapnya.
Mangsa yang sudah tertangkap akan diseret ketempat yang aman untuk di mangsanya.
Dalam satu kali makan, jenis hewan ini dapat menghabiskan sekitar 40 kg daging sekaligus.
BACA JUGA:Mengungkap Tradisi Rampogan Macan, Pemicu Kepunahan Harimau Jawa
Satu ekor harimau, biasanya akan makan dalam satu minggu satu kali.
5. Predator dan ancaman
Harimau Malaya berada di urutan puncak rantai makanan, hal ini dikarenakan tidak mempunyai predator alami.
Manusia adalah satu – satunya ancaman bagi harimau Malaya.
Harimau Malaya telah banyak kehilangan habitatnya, hal ini dikarenakan dengan adanya pembukaan hutan untuk perkebunan atau pun tempat pemukiman manusia.
Selain itu, jenis harimau Malaya ini banyak diburu untuk diambil kulitnya dan bagian tubuhnya yang lain dipergunakan sebagai pengobatan.
BACA JUGA:Bukan Hanya Dongeng dan Sinetron, Begini Sejarah 7 Manusia Harimau
Saat mencoba memangsa ternak, tidak jarang harimau Malaya ini dibunuh oleh para petani.
Dilansir dari berbagai sumber, menurut International Union for the Conservation of Nature (IUCN) satus konservasi resmi harimau Malaya adalah kritis.