KORANRB.ID-AKHIR pekan ini, akan jadi penentuan siapa yang akan memenangkan Premier League musim 2023/2024.
Manchester City yang sedang berada di puncak klasemen dengan poin 88, atau kah Arsenal yang berada di posisi kedua dengan poin 86.
Bola itu bundar, hingga wasit meniupkan peluit tanda akhir pertandingan semua kemungkinan bisa saja terjadi.
BACA JUGA: FIFA Friendly Match: Shine Tae Yong Pilih Tanzania, Kita Intip Kekuatannya
Begitupun dengan The Gunners—sebutan Arsenal. Secara matematis, jelas City lebih diunggulkan.
Mulai dari performa pemain yang kian moncer, skuad Pep Guardiola memiliki keuntungan selisih 2 poin dan bermain di depan pendukungnya sendiri Etihad Stadium.
Menang atas West Ham akhir pekan ini, City akan menjadi juara Premier League musim 2023/2024. Namun, Pep dipastikan tak akan tidur nyenyak.
Tergelincir sedikit saja, gelar juara yang sudah di depan mata bisa saja melayang.
BACA JUGA:RELEASE: Paddock Astra Honda Kembali Terisi Junior GP Barcelona
Jika City bermain seri apalagi kalah misalnya, sedangkan Arsenal di laga lain berhasil menang, maka dengan keunggulan selisih gol, gelar juara akan berada di London Utara.
The Gunners pun merilis kisah epik 35 tahun lalu, yang nyaris sama terjadi di musim 2023/2024 ini. Tepatnya di musim 1988/1989, berhasil menjadi juara di pekan terakhir.
Kala itu, Arsenal yang berada di posisi kedua bersaing dengan Liverpool sebagai pemuncak klasemen sementara.
Di partai terakhir, Arsenal justru membalikkan semua prediksi dengan mengalahkan Liverpool di Anfield dengan skor mencolok 2-0.
Kemenangan The Gunners di musim 1989/1989 itu, masih tercatat sebagai satu-satunya klub Premier League yang berhasil juara di pekan terakhir, dengan menyingkirkan klub yang sedang berada di puncak klasemen sementara.
BACA JUGA:Demi Pertahankan Wakil Kapten, Real Madrid Rela Langgar Aturan Klub