3. Kode 3: PVC (Polyvinyl Chloride).
Karakteristik, tahan lama dan fleksibel. Biasanya digunakan untuk botol minyak, kemasan makanan tertentu, dan pipa.
Botol dengan kode PVC adalah botol sekali pakai dan tidak aman untuk digunakan kembali karena dapat melepaskan bahan kimia berbahaya seperti DEHA.
BACA JUGA:Ternyata Ini Manfaat Olahraga Memanah Yang Tengah Viral, Dan 10 Gerakan Kunci
Tidak disarankan untuk penggunaan ulang atau penyimpanan makanan dan minuman.
4. Kode 4: LDPE (Low-Density Polyethylene).
Botol dengan kode LDPE biasanya digunakan untuk kantong plastik, botol yang dapat diremas, dan beberapa jenis bungkus makanan.
Botol dengan kode LDPE aman untuk Digunakan Kembali. LDPE lebih stabil dan aman untuk penggunaan ulang, terutama untuk tujuan non-makanan.
5. Kode 5: PP (Polypropylene).
Karakteristik botol dengan kode PP, biayanya tahan terhadap panas. Digunakan untuk wadah yoghurt, botol saus, dan sedotan.
Botol dengan kode ini, aman untuk Digunakan Kembali.
BACA JUGA: 10 Karakter Terkuat dalam Serial Anime One Piece
Kode PP adalah salah satu plastik yang paling aman untuk digunakan kembali, termasuk untuk makanan dan minuman. Tahan terhadap suhu tinggi, sehingga bisa digunakan dalam microwave dan mesin pencuci piring.
6. Kode 6: PS (Polystyrene).
Kode PS biasanya, digunakan untuk cangkir sekali pakai, wadah makanan cepat saji, dan piring sekali pakai.
Botol dengan kode ini adalah jenis botol sekali pakai atau tidak disarankan untuk digunakan kembali.