Wajib Pakai Air Khusus, jangan Gunakan Air Mineral serta Air Keran untuk Pembersih Kaca Mobil, Ini Sebabnya

Minggu 16 Jun 2024 - 08:49 WIB
Reporter : Tri Shandy Ramadani
Editor : M. Rizki Amanda Lubis

KORANRB.ID – Ada banyak kebiasaan pemilik mobil mengisi air pembersih kaca atau air wiper dengan berbagai macam air

Mulai dari air keran, air mineral dengan campuran sabun, namun ternyata air wiper harus diisi dengan air khusus, ini alasannya. 

Kaca adalah salah satu bagian utama saat anda berkendara dan sangat mudah kotor. 

Bukan hanya karena debu, terkadang juga ada nota bandel yang sulit hilang di kaca misalkan bercak polutan udara yang menempel saat pada kaca mobil anda. 

BACA JUGA:Kelahiran Anak Pertama, Momen Paling Berharga

BACA JUGA:Anak Perempuan dan Mimpinya Menjadi Dokter

Hal ini akan sangat mengganggu apalagi jika ada persis di depan bagian kaca kemudi anda sehingga mengganggu pandangan.

Debu yang terutama minyak bekas polutan yang menempel di kaca biasnaya akan sulit dibersihkan dengan air biasa dan hanya mudah dibersihkan dengan air khusus wiper fluid. 

Wiper Fluid memang dirancang khusus untuk membersihkan kaca dan menghilangkan noda pada kaca dengan cepat. 

Sehingga hanya dengan dua atau tidak kali semprotan, maka kaca anda akan lebih bersih dan membuat kaca lebih nyaman lagi dalam berkendara dan pandangan anda ke kaca depan atau belakang. 

BACA JUGA:Jangan Galau, Ini Tips Jitu Agar Move On Lebih Cepat

BACA JUGA:Pilih Komputer atau Laptop ? Berikut 11 Kekurangan dan Kelebihannya

Cair khusus yang memang diperuntukan untuk membersihkan kaca juga tidak akan merusak karet wiper anda. 

Selain itu, air jenis ini juga tidak akan menyebabkan penyumbatan di saluran pipa karet air kaca anda yang bisa membuat semprotan air pada kaca tidak maksimal. 

Air khusus ini juga sudah dilengkapi dengan sabun dengan kadar dan kualitas khusus sehingga bisa dengan cepat membersihkan noda pada kaca anda. 

Kategori :