Dikutip dari Africa Freak, nyala termasuk salah satu hewan yang paling dimorfik secara seksual yang ada di dunia.
Adapun ukuran nyala betina relatif kecil, antelop ini mempunyai berat tubuhnya sekitar 55 - 68 kg.
Sedangkan nyala jantan berukuran dua kali lipat dari betinanya, tinggi hingga pundak mencapai 110 cm.
BACA JUGA:Unik! Berikut 5 Jenis Ikan Kerapu dan di Mana Kita Bisa Menemukannya
Karena tanduknya, maka nyala jantan akan tampak lebih besar.
Berat antelop jantan dapat mencapai sekitar 125 kg.
Hal tersebut telah menjadikannya sebagai salah satu dari 10 spesies antelop terbesar yang ada di Afrika.
3. Nyala adalah herbivora (pemakan tumbuhan)
BACA JUGA:Ahli Menyamar! Berikut 7 Fakta Unik Ikan Sebelah, Saat Tumbuh Dewasa Matanya Bergeser
Dikutip dari critter Facts, bahwa nyala adalah herbivora (pemakan tumbuhan) yang biasanya memakan ranting, bunga, buah - buahan, rerumputan dan dedauanan dari semak dan pohon.
Hewan ini akan makan di pagi dan sore hari, pada saat musim hujan nyala akan makan di malam hari.
Antelop nyala lebih memilih menjelajah pada waktu-waktu tertentu saja, karena suhu yang panas.
BACA JUGA:Unik! Berikut 5 Jenis Gurita yang Ditemukan di Amerika Utara
4. Nyala sering terlihat bersama babun
Khususnya nyala betina hidup dalam kelompok besar yang bisa terdiri dari dua hingga 30 ekor antelop.