BENGKULU, KORANRB.ID - Polda Bengkulu menggelar upacara pisah sambut Kapolda baru dan lama yakni dari Irjen Pol Drs. H. Armed Wijaya, MH. Kepada Brigjen Pol Anwar, S.IK, M.Si.
Upacara Pisah Sambut ini digelar di lapangan Mapolda Bengkulu Sabtu 3 Agustus 2024 yang diikuti oleh pejabat utama Polda Bengkulu dan seluruh Pamen dan personel Polda Bengkulu.
Irjen Pol Drs. Armed Wijaya, MH mengucapkan selamat datang untuk Brigjen Pol. Anwar, S.Ik, M.Si selaku Kapolda Bengkulu yang baru.
"Untuk Kapolda Bengkulu yang baru Brigjen Pol. Anwar, S.Ik, M.Si semoga bisa membawa Polda Bengkulu lebih baik lagi bahkan bisa lebih dari apa yang saya kerjakan dahulu," ungkap Armed saat Sambutan pada acara pisah Sambut Kapolda Bengkulu 3 Agustus 2024.
BACA JUGA:Gugur Saat Bertugas, Ini Profil Anggota Polres Seluma, Bripda. Sony Bintang Alfalah
BACA JUGA:Mau Beli Komputer Gaming Harga Terjangkau, Ini 10 Rekomendasi Merk yang Bisa Jadi Pilihan
Sementara itu Kapolda Bengkulu Brigjen Pol. Anwar, S.Ik, M.Si mengatakan, bahwa untuk seluruh pihak dirinya meminta bantuan untuk bersama-sama memajukan Polda Bengkulu menjadi lebih baik lagi
"Untuk itu saya harapkan bantuan dari personel polda Bengkulu untuk tugas saya kedepannya," ungkap Anwar.
Kemudian kedepannya program -program trobosan yang membuat Polda Bengkulu menjadi besar akan digarap di susun sedemikian rupa.
"Nantinya program-program trobosan yang sudah dilakukan akan saya lanjutkan untuk mewujudkan Kamtibmas warga Bengkulu," jelas Anwar pada sambutannya 3 Agustus 2024.
BACA JUGA:Penyanyi Hutan! Berikut 5 Fakta Unik Ungka, Primata Akrobatik
BACA JUGA:Sehari 2 Pohon Tumbang di Pantai Panjang, ASN Inspektorat Kota Bengkulu jadi Korban
Disela-sela sambutannya Anwar juga berpesan Polri haruslah hadir di tengah masyarakat sebagai wujud kepolisian adalah pengayom, pelindung dan pelayan masyarakat untuk itu Kapolda Bengkulu berikan beberapa pesan.
"Wujud kehadiran kepolisian di masyarakat, agar selalu bertakwa kepada Tuhan yang maha esa, Jaga attitude polri, Jaga solidaritas tni polri, Profesional, Ciptakan kondisi Kamtibmas yang kondusif, tutup Anwar.