KOTA MANNA,KORANRB.ID - Pemkab Bengkulu Selatan baru saja menyambut Pejabat sementara (Pjs) Bupati Bengkulu Selatan Sisardi S.Pd MM, di ruang rapat Setda Bengkulu Selatan, Rabu, 25 September 2024.
Ini merupakan hari pertama Sisardi menjalankan tugas sebagai Pjs Bupati Bengkulu Selatan. Dia merupakan staf ahli bidang pemerintahan, hukum dan politik Pemprov Bengkulu yang ditunjuk Mendagri untuk sementara menjabat Bupati Bengkulu Selatan selama Bupati dan Wakil Bupati Bengkulu Selatan cuti karena kampanye Pilkada.
Dalam memperkenal dirinya kepada pejabat Bengkulu Selatan, Sisardi langsung meminta kerja sama dan sinergi selama dua bulan ke depan, 25 September hingga 23 November 2024 atau selama Bupati Gusnan cuti.
BACA JUGA:Penetapan Tersangka Samisake Jilid II Dinilai Tidak Serius, PH Beberkan Hal Ini
BACA JUGA:Ikuti Imbauan, 43 Toke Sawit Datangi Disperindagkop UKM Karena Ini
“Butuh dukungan kawan kawan OPD. Kegiatan perpolitikan masa kampanye tetap aman. Pergantian ini hanya 2 bulan, mohon diterima saya ditugaskan untuk mengisi kekosongan jabatan bupati,” kata Sisardi.
Sebagai Pjs, ia akan melaporkan kondisi Bengkulu Selatan selama 2 bulan, dan harapannya laporan kepada Mendagri adalah hal-hal yang baik aman dan kondusif.
Selama menjabat nantinya, Sisardi memastikan pemeritahan Bengkulu Selatan tidak stagnan, paling utama menjaga netralitas selama Pilkada.
“Boleh kita senang dengan kontestan (Pilkada) tapi tolong tetap netral sebagai seorang ASN. Camat juga memberitahukan kepada kades jangan sampai lupa lalu mencederai demokrasi. Kita memang akan memilih tapi tidak boleh mengajak atau salah dalam bertindak,” pintanya kepada para pejabat.
BACA JUGA:Waspada! Penipu Catut Nama Sekda Bengkulu Selatan, Ini Modusnya
BACA JUGA:Jeda Musim Tanam Padi, Begini Pesan Bupati Gusnan ke Petani
Sementara itu Sekda Sukarni mengenalkan seluruh pejabat-pejabat eselon II, camat, para kabag di Pemkab Bengkulu Selatan.
Sekda juga berpesan kepada para pejabat untuk saling support mendukung kinerja Pjs bupati selama dua bulan kedepan.
“Pjs paling dua bulan, jangan buat kesan tidak bagus. Persaudaraan kekompakan kita saling jaga dan saling menghargai,” tutur Sekda.
Tugas utama Pjs sambung Sekda, selain membantu menjalankan pemerintahan Bengkulu Selatan juga menyukseskan Pilkada 2024.