Kenapa Pantat Cenderung Hitam Padahal Tidak Terpapar Sinar Matahari, Berikut Penjelasannya

Senin 14 Oct 2024 - 15:39 WIB
Reporter : Abdilatul Fatwa
Editor : Fazlul Rahman

KORANRB.ID - Warna kulit manusia sangat bervariasi tergantung pada faktor-faktor genetik, lingkungan, serta faktor biologis.

Namun, ada fenomena umum yang sering dijumpai di berbagai kelompok etnis, yaitu area kulit tertentu yang cenderung lebih gelap, meskipun jarang terpapar sinar matahari. 

Salah satu area tersebut adalah pantat. Banyak orang yang bertanya-tanya mengapa bagian tubuh seperti pantat atau daerah lipatan kulit lainnya cenderung lebih gelap.

Disini Koranrb.id akan membahas alasan-alasan utama mengapa kulit di area pantat sering kali lebih gelap daripada bagian tubuh lainnya, meskipun jarang terkena sinar matahari.

1. Peran melanin dalam warna kulit

Salah satu alasan utama mengapa pantat sering kali lebih gelap adalah karena hiperpigmentasi, yaitu peningkatan produksi melanin. 

BACA JUGA:Kamu Pernah Lihat? Berikut 5 Ras Kucing Unik Berbulu Keriting

BACA JUGA:Jangan Asal Pakai Handuk, Berikut 5 Rekomendasi Jenis Kain yang Populer Buat dijadikan Handuk!

Melanin adalah pigmen alami yang bertanggung jawab atas warna kulit, rambut, dan mata kita. 

Ketika produksi melanin meningkat di suatu area kulit, area tersebut akan tampak lebih gelap. 

Meskipun sinar matahari merupakan salah satu pemicu utama peningkatan produksi melanin, ada faktor-faktor lain yang dapat memicu hiperpigmentasi. 

2. Gesekan dan tekanan

Pantat adalah salah satu bagian tubuh yang sering kali mengalami gesekan, terutama saat duduk. 

Gesekan ini tidak hanya terjadi dengan permukaan benda seperti kursi, tetapi juga dengan pakaian yang kita kenakan sehari-hari.

Gesekan yang terjadi secara berulang dapat menyebabkan perubahan warna kulit di area tersebut. 

Kategori :