15 Anak Penderita Thalasemia Transfusi Darah 3 Minggu Sekali

Senin 14 Oct 2024 - 22:38 WIB
Reporter : Heru Pramana Putra
Editor : Ade Haryanto

Di mana, hemoglobin ini memiliki peranan penting untuk membawa oksigen yang dibutuhkan ke seluruh anggota tubuh.

Sering kali penderita penyakit thalasemia juga akan merasakan hipotensi atau tekanan darah rendah yang membuatnya terlihat pucat.

Penderitanya, juga mengalami anemia atau kurang darah.

Gejala umum yang bisa terpantau kasat mata seperti, mudah lelah dan lemas, namun pada penderita thalasemia minor anemia bisa tidak terjadi.

BACA JUGA:Operasi Zebra 2024 Dimulai, 10 Pelanggaran Ini Jadi Prioritas Tilang

Pada thalassemia mayor umumnya menunjukkan gejala seperti, badan lemah, kulit kekuningan (jaundice), urine gelap, cepat lelah, denyut jantung meningkat, tulang wajah abnormal dan pertumbuhan terhambat serta permukaan perut yang membuncit dengan pembesaran hati dan limpa.

Penyakit thalasemia dapat menyebabkan komplikasi berupa gangguan tumbuh kembang, kerusakan tulang, hingga penyakit jantung. 

Selain itu, penanganan thalasemia dengan transfusi berisiko menimbulkan penumpukan zat besi di dalam tubuh penderita. 

 

 

Kategori :