"Contohnya seperti semua hotel akan penuh semua, warung makan akan penuh juga dan UMKM dapat maju. Sehingga kita dapat promosikan wilayah kita ini untuk olahraga," pungkasnya.
Sementara itu Dandim 0408 BSK Letkol CZI Bambang Santoso mengatakan, ada tiga kelas yang akan diperlombakan pada Road Race Championships 2024 dengan tema Pacak Pulau yang akan merebutkan Piala Dandim.
Terdiri Kelas Utama, Kelas Lokal Bengkulu Selatan dan Kelas Supporting.
BACA JUGA:Operasi Zebra Nala 2024 Dimulai, Sasar Pengendara yang Lakukan Ini
BACA JUGA:Debi Setiawan Resmi Dilantik Sebagai Ketua KONI Bengkulu Selatan
"Untuk kelas utama juga dibagi 2 kelas lagi, yaitu kelas bebek 2 tak sampai dengan 125 cc open dan bebek 4 tak ex MP 4 open. Lalu untuk kelas lokal Bengkulu Selatan terbagi 3 kelas yaitu bebek 2 tak standar sampai dengan 125 cc, bebek 2 tak standar 116 cc dan matic 131 cc standar,’’ jelasnya.
Bambang juga mengatakan untuk kelas supporting sendiri terbagi menjadi 25 kelas. Tidak jauh beda dengan 2 kelas sebelumnya, pada kelas supporting juga nantinya akan menyuguhkan persaingan sengit adu kebut antar pembalap di aspal sirkuit, baik motor bebek maupun matic.
"Pada gelaran Road Race Championships ini kami telah menyiapkan hadiah untuk juara umum kelas utama sebesar Rp5 juta dan hadiah juara umum lokal Bengkulu Selatan sebesar Rp3 juta," katanya.
Pada kesempatan itu, Bambang juga menjelaskan gelaran road race tersebut bukan hanya untuk memeriahkan dan memperingati HUT TNI ke 79 tahun. Namun juga untuk mewadahi generasi-generasi muda Bengkulu Selatan yang memiliki hobi dan bakat adu kencang sepeda motor di event resmi.
"Kami gelar roadrace ini untuk mewadahi bakat dan hobi balap generasi muda. Sehingga tidak ada yang menyalurkan hobi tersebut dengan kegiatan yang tidak benar, yaitu balap liar. Jadi ayo daftarkan diri dan salurkan bakat kalian," ajak Dandim.