Ditarget Selesai Tahun Ini, Penataan Kawasan Kantor Gubernur Fokus 2 Titik Ini

Sabtu 19 Oct 2024 - 23:18 WIB
Reporter : Abdilatul Fatwa
Editor : M. Rizki Amanda Lubis

KORANRB.ID - Pemerintah Provinsi (Pemprov) Bengkulu tengah mempercepat penyelesaian pembangunan fisik penataan kawasan kantor Gubernur Bengkulu. 

Hal tersebut dikarenakan sebelum habis tahun ini, penataan kantor Gubernur Bengkulu di bagian Kolam dan pagar harus selesai.

Diketahui, untuk mempercepat target penyelesaian penataan pada 2 titik fokus tersebut, Pemprov Bengkulu telah mengkucurkan dana khusus dari sisi anggaran 2024.

“Penataan kantor gubernur tahun ini dilanjutkan. Ini target pengerjaan kita di tahun ini,” sampai Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Provinsi Bengkulu, Tejo Suroso ST, Sabtu, 19 Oktober 2024.

BACA JUGA:Hindari Kelangkaan, Pemprov Akan Pantau Kebutuhan Pokok Jelang Nataru

BACA JUGA:TPG dan Tamsil Triwulan III Belum Ditransfer Secara Nasional

Sebelumnya, Tejo menerangkan pada penataan tahap awal tersebut setidaknya Pemprov Bengkulu mengeluarkan anggaran hingga Rp4 miliar.

“Tahap awal kemarin, Rp4 miliar,” beber Tejo.

Tejo menjelaskan, apabila penataan tersebut rampung. Maka dapat dipastikan yang sebelumnya lokasi dipenuhi semak belukar, kerap dijadikan tempat membuang sampah dan terlihat hampir tidak terawat. Maka, tampilan tersebut akan berubah.

Dikerenakan, pada areal yang saat ini dijadikan kolam tersebut akan ditebar benih ikan serta tempat taman yang nantinya dapat dinikmati oleh masyarakat.

“Jadi ini akan dapat dimanfaatkan, sebagai sarana rekreasi bagi masyarakat sekitar,” jelas Tejo.

BACA JUGA:Tidak Bisa Masuk Ikuti CAT SKD, Peserta Tes CPNS Perhatikan 2 Hal Ini

BACA JUGA:Disnaker Kota Bengkulu Pastikan Perusahaan Tidak Pekerjakan Anak Bawah Umur

Lebih jauh Tejo mengatakan, bahwa untuk tahap selanjutnya, akan dilanjutkan pada tahun depan. Dikarenakan, saat ini masih keterbatasan anggaran.

Adapun tahap penataan lanjutan, yakni Pemprov Bengkulu akan melakukan renovasi pada pagar yang mengelilingi kantor Gubernur Bengkulu secara keseluruhan.

Kategori :