BENGKULU, KORANRB.ID - 400 hektare petani gagal panen karena terdampak kemarau panjang. Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian (KPP) akan beri bantuan benih padi.
Saat ini, DKPP Kota Bengkulu sedang mengajukan bantuan benih ke Kementerian Pertanian RI dan Provinsi Bengkulu. Hal tersebut disampaikan Kadis KPP Adiansyah SP ,MM saat ditemui di kantor DKPP Kota Bengkulu Selasa (28/11).
BACA JUGA:2.000 Hektar Bibit Gratis Mulai Digunakan Petani
"Dari luas lahan kita keseluruhan terdapat 400 hektare gagal panen, kita sudah mengajukan bantuan benih pada Kementerian,” Sampai Ardiansyah.
Lanjutnya, pengajuan benih padi saat ini baru masuk pada tahap diskusi pada kementerian Pertanian RI.
BACA JUGA:Usulkan Bantuan Benih Padi Petani Gagal Panen
Data baru saja di terima oleh kementerian, diharapkan pengajuan benih disetujui dan dapat di salurkan pada petani.
"Semoga cepat dan selanjutnya akan kita salurkan," tutup Adiansyah.