Minggu 3 November 2024 14 Calon Pejabat di Bengkulu Utara Ikuti Asesmen

Rabu 30 Oct 2024 - 23:20 WIB
Reporter : Tri Shandy Ramadani
Editor : M. Rizki Amanda Lubis

KORANRB.ID – Panitia seleksi sudah menetapkan  14 peserta yang mengikuti lelang jabtaan pratama tinggi Pemda Bengkulu Utara. 

Dari 14 peserta tersebut, 6 di antaranya memilih dua jabatan sekaligus. 

Enam calon pejabat yang memilih di dua jabatan adalah Bari Oktari, Ricky Wijaya, Parpen Siregar, Nurhayati, Sugeng Wiyono dan maman Suherman. 

Sedangkan sisanya hanya memilih satu jabatan dari lima jabatan Eselon II yang dilelang tersebut. 

BACA JUGA:Setelah 20.168 Keluarga Dicoret, Dinsos Sisir Ulang Penerima Bansos di Bengkulu Utara

BACA JUGA:Pemda Bengkulu Utara Siapkan Rp300 Juta Lebih untuk Pilkades di 28 Desa 2025 Mendatang

Masing-masing peserta tersebut sudah memenuhi syarat administrasi dan akan berhak mengikuti seleksi kompetensi manajerial atau assessment di Assessment Cantre hari Minggu 3, November 2024 mendatang. 

Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumberdaya Manusia (BKPSDM) yang juga Sekretaris Panitia Seleksi, Syarifah Inayati menerangkan, selain menyiapkan assessment, Pansel juga sudah membentuk tim melakukan penelusuran rekam jejak. 

Rekam jejak ini untuk mengetahui kinerja masing-masing calon pejabat dimata bawahannya dimana mereka sempat memegang jabatan atau bertugas. 

“Penelusuran rekam jejak ini bisa saja dilakukan di beberapa OPD di mana masing-masing peserta pernah bertugas,” terangnya. 

BACA JUGA:Miris! Pergi dari Rumah, Siswi SMP Bengkulu Utara Digilir 2 Pria di Pondok Kebun

BACA JUGA:Siapkan Pekerjaan Fisik 2025, Dinas PUPR Perketat Pengawasan

Hal ini dinilainya sangat penting lantaran panitia seleksi ahnya bertugas menyaring peserta menjadi tiga besar nilai tertinggi. 

Selanjutnya Bupati berhak memilih satu diantara tiga besar tersebut untuk dilantik menjadi pejabat. 

“Sehingga selain aspek penilaian, hasil rekam jejak ini juga bisa menjadi pertimbangan pimpinan untuk megnetahui bagaimana pejabat tersebut memimpin dimata bawahan atau rekan sekerja mereka selama memegang jabatan,” terangnya.

Kategori :