KORANRB.ID – Karena hanya pasangan calon tunggal, KPU Bengkulu Utara tidak akan melakukan debat kandidat calon Bupati dan Wakil Bupati Bengkulu Utara.
Calon Bupati dan Wakil Bupati Bengkulu Utara Arie Septia Adinata, SE, M.Ap – Sumarno hanya akan melakukan pemaparan visi misi.
Ketua KPU Bengkulu Utara Santoso, S.Pd menerangkan jika pelaksanaan debat atau pemaparan visi misi pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Bengkulu Utara akan dilakukan di wilayah Kota Bengkulu.
Hal ini lantaran tidak adanya gedung yang refresentatif untuk digunakan sebagia lokasi pemaparan visi misi pasangan calon.
BACA JUGA: DPMPTSP Siapkan Peta Potensi Investasi Kota Bengkulu
BACA JUGA: SPBU Bengkulu Selatan Usul 43.200 Ton BBM ke Pertamina
“Untuk pelaksanaan akan dilakukan 15 November 2024 malam di salah satu hotel di Kota Bengkulu,” terangnya.
Ia menerangkan jika KPU Bengkulu Utara sudah melakukan rapat koordinasi termasuk terkait dengan pengamanan yang dilakukan sepanjang pelaksanaan penyampaian visi dan misi tersebut.
Termasuk menghitung jumlah pengunjung dalam ruangan yang akan digunakan dan siapa saja yang boleh masuk ke dalam ruangan.
“Total undangan adalah 150 orang, itu sudah termasuk undangan FKPD, KPU dan pendukung pasangan calon,” terangnya.
BACA JUGA:Perkuat Perlindungan Sosial, Pemprov Bengkulu Serahkan Santunan bagi Pekerja Rentan
BACA JUGA:Antisipasi Penyakit Ngorok, Bupati: Jangan Malas Vaksin
Ia juga menerangkan masyarakat untuk menyaksikan pempaaran visi misi yang dilakukan besok malam tersebut.
KPU akan membuat link untuk menonton program penyampaian visi misi tersebut di akun media sosial KPU Bengkulu Utara.
“Sehingga masyarakat bisa melihat langsung debat atau penyampaian visi misi yang dilakukan oleh pasangan calon tersebut dari rumah masing-masing,” terangnya.