Awal Mula Terciptanya Taman Gantung Babilonia Hingga Ada yang Beranggapan Fiksi, Inilah Fakta Taman Babilonia

Senin 25 Nov 2024 - 09:55 WIB
Reporter : Rio Agustian
Editor : Fazlul Rahman

KORANRB.ID - Taman Babilonia merupakan salah satu keajaiban dunia. Taman gantung Babilonia ini sempat diragukan dan diperdebatkan oleh para ahli.

Berikut ini beberapa fakta menarik tentang taman gantung Babilonia.

1.Awal mula terciptanya taman gantung.

Taman gantung Babilonia, sering dikatakan sebagai salah satu keajaiban kota kuno Babilonia yang didirikan sekitar 2300 sebelum Masehi.

Taman itu memiliki sejarah yang cukup panjang. Taman gantung Babilonia didirikan sekitar abad ke enam sebelum Masehi.

Penguasa pada saat itu raja Nebukadnezar II. Dia memulai pembangunan besar besaran yang mengubah Babilonia menjadi kota terbesar dan terindah di dunia.

BACA JUGA:Sejarah Lotek, Ternyata Dahulu Adalah Salad, Begini Penjelasannya

BACA JUGA:Sejarah Lontong, Ternyata Punya Peran Penting dalam Penyebaran Islam di Indonesia

Dia juga menikah dengan seorang putri Persia bernama amis yang merindukan tanaman hijau di kampung halamannya, seperti dilansir Thoughtco.

Nebukadnezar dua pun akhirnya membangun sebuah tempat yang berjenjang dan ditutupi oleh tanaman tetap pokoknya disebut taman gantung.

2.Tidak ada yang tau pasti seperti apa taman gantung itu.

Banyak sekali lukisan dan ilustrasi yang menggambarkan taman gantung. Hanya saja tidak ada yang pasti atau yakin 100% bagaimana taman gantung tersebut.

Nasional Geografic mengatakan bahwa arkeolog dan sejarawan telah lama memperdebatkan tentang ini. Babilonia terletak di tepi sungai Efrat di sebelah selatan yang sekarang disebut Baghdad Irak.

Tidak mudah bagi para penulis era Helenistik untuk mengunjungi nya, jadi sebagian besar deskripsi taman gantung ditulis Berabad-abad setelah Nebukadnezar 2 oleh orang orang yang belum pernah ke Babilonia. 

BACA JUGA:Media Sosial dengan Jumlah Pengguna Terbesar di Dunia, Ini Sejarah Perkembangan Facebook

Kategori :