Jaga Netralitas ASN dan Kelancaran Pilkada 2024

Senin 25 Nov 2024 - 22:53 WIB
Reporter : RENO DWI PRANOTO
Editor : Ade Haryanto

BENGKULU, KORANRB.ID – Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Kota Bengkulu pastikan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kota Bengkulu 2024 berjalan lancar dan Aparatur Sipil Negara (ASN) diminta menjaga netralitas.

Kaban Kesbangpol Kota Bengkulu, Syofyan Tosoni, S.E, M.E mengatakan perhelatan pesta demokrasi atau pemilihan kepada daerah sudah semestinya berjalan dengan aman lancar tanpa kendala, namun segala kemungkinan bisa saja terjadi.

“Kita sudah beberapa kali menggiatkan diskusi dan sosialisasi kepada masyarakat mengenai penanganan konflik sosial pada penyelenggaraan Pilkada mendatang,” ujar Syofyan.

sampai dengan saat ini telah setidaknya sudah sebanyak 11 kali menggelar kegiatan bersama tokoh-tokoh masyarakat yang ada di Kota Bengkulu guna kesiapan dalam penganan konflik sosial yang bisa saja terjadi pada gelaran Pilkada 2024 yang akan berlangsung pada 27 November 2024 mendatang.

BACA JUGA:40 Saksi Dana BOK Diperiksa, Minggu Ini Giliran Pejabat Dinas Kesehatan Diperiksa

Tokoh-tokoh masyarakat tersebut meliputi ketua RT, Ketua RW, Ketua Adat, Ketua Lembaga Pemberdayaan Masyarakat (LPM), Satuan Perlindungan Masyarakat (Satlinmas), tokoh pemuda seperti ketua Karang Taruna, dan lainnya.

Tentunya hal tersebut dilakukan guna mengkondusifkan keadaan sosial yang terjadi dalam masyarakat.

Mengingat saat ini masyarakat terbagi-bagi sesuai dengan pilihan masing-masing yang tentu saja hal tersebut sangat rawan akan konflik sosial.

“Jadi kita lakukan untuk mengkondusifkan keadaan yang terjadi, berbeda pilihan pasti terjadi namun perlu kita ingat siapapun yang terpilih tentunya menjadi pemimpin kita bersama,” terang Syofyan.

BACA JUGA:Tinggal Diperkuat 8 Unit Armada Sampah

Syofyan juga menyinggung Aparatur Sipil Negara Sipil yang (ASN) yang diwajibkan untuk selalu menjaga netralitasnya.

Sangat dilarang untuk menggerakan masa untuk memilih salah satu pasangan calon.

“Arti netralitas itukan tidak memihak kepada siapapun, apalagi menggerakkan massa untuk memilih salah satu calon, tentunya itu sangat dilarang,” katanya.

Ditambahkan Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Bengkulu Dr Eko Agustrianto, M.Si, saat ini merupakan hari tenang.

BACA JUGA:Logistik Pilkada Siap Didistribusikan, Dijaga Ketat Aparat Kepolisian dan TNI

Kategori :

Terkait

Senin 11 Nov 2024 - 22:40 WIB

Dana Banpol Tahap 2 Segera Cair