Fakhrurrozi Terpilih Sebagai Ketua PMI Lebong

Minggu 15 Dec 2024 - 22:08 WIB
Reporter : Fiki Susadi
Editor : Ade Haryanto

LEBONG, KORANRB.ID – Fakhrurrozi, S.Sos., M.Si terpilih secara aklamasi sebagai Ketua Umum Palang Merah Indonesi (PMI) Kabupaten Lebong.

Terpilihnya Fakhrurrozi, sebagai Ketua Umum PMI Kabupaten Lebong berdasarkan hasil Musyawarah Kabupaten (Muskab) ke-IV yang berlangsung sejak, Jumat, 13 Desember 2024 di Aula Gedung PMI Kabupaten Lebong.

“Ini amanah yang diberikan masyarkat kepada saya, mau tak mau saya harus siap,” kata Fakhrurrozi, Minggu, 15 Desember 2024.

Diceritakan Fakhrurozi, saat Muskab PMI Kabupaten Lebong ke-IV berlangsung, dirinya sedang ada kegiatan di Provinsi Bengkulu.

BACA JUGA:Irigasi Sayap Kiri Bendung Air Manjunto Diaktifkan, Petani Mukomuko Diminta Maksimalkan Produksi

Sehingga dirinya tidak mengikuti Muskab itu, setelah Muskab selesai, barulah dirinya dikabari oleh Panitia Muskab bahwa dirinya dipilih sebagai Ketua PMI Lebong.

“Saat Muskab berlangsung saya lagi ada kegiatan di Bengkulu, baru pulang hari ini (kemarin, red),” ujarnya.

Fakhrurozi mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah memberikan amanah besar ini kepada dirinya.

Ia berharap, kedepannya PMI Kabupaten Lebong bisa lebih bermanfaat lagi kepada masyarakat. 

BACA JUGA:Wabup Lebong Minta APH Usut Dugaan Pungli Prona

“PMI ini memiliki tugas dan amanah yang sangat besar, ini langsung kepada masyarakat.

Saya akan berusaha, kedepannya PMI Lebong lebih maju lagi,” tuturnya.

Disinggung masalah pelantikan, Fakhrurrozi mengaku belum mengetahui seperti apa sisitem pelantikan yang akan dilakukan. 

Hari ini, ia baru akan mendatangi Gedung PMI Lebong untuk memperjelas seperti apa sistem pelantikan yang akan dilakukan.

BACA JUGA:Dana Banpol di Mukomuko Tahun 2025 Mendatang Naik 100 Persen Jadi Rp1,1 Miliar

Kategori :