Suku-Suku yang Ada di Indonesia, Suku Serawai: Terbesar Kedua di Bengkulu, Sejarah, Adat Istiadat dan Bahasa

Senin 11 Dec 2023 - 13:25 WIB
Reporter : Fran Sinatra
Editor : Fazlul Rahman

Untuk menjaga tradisi tersebut tetap terjaga, maka kesenian tersebut telah diajarkan secara turun temurun oleh tetua kepada generasi muda.

BACA JUGA:Daun Jambu Biji Ampuh Obati Masuk Angin, Begini Caranya

Dikutip dari berbagai sumber, kesenian yang ada di Kabupaten Seluma terdiri dari dua macam yaitu kesenian Bedindang dan kesenian tari tradisional Tari Andun.

Dimana kedua kesenian tersebut merupakan kesenian tradisional yang dimiliki masyarakat suku serawai pada umumnya serta masyarakat Kabupaten Seluma khususnya.

Rumah adat

Dikutip dari berbagai sumber, rumah adat yang paling banyak digunakan oleh suku Serawai di Bengkulu Selatan adalah rumah berugau bandung.

Dimana ciri khas dari rumah adat ini yaitu pada atapnya berbentuk dua bubungan yang saling menyatu. Adapun atap tersebut umumnya terbuat dari ijuk dan plafon.

BACA JUGA:Telur Ikan Mikih Dipercaya Mampu Tingkatkan Vitalitas Pria

Selain itu, rumah adat ini memiliki satu satu sisi tembok yang miring serta pada setiap antar kayu tidak dihubungkan dengan paku, melainkan dengan bambu yang ujungnya diruncingkan.

Keunikan lain dari rumah adat ini adalah terdiri dari lima anak tangga, dimana mengartikan bahwa rumah tersebut harus ditinggali serta dirawat dengan sepenuh hati.

Rumah adat ini berdiri diatas 12 tiang serta mempunyai kolong dibawahnya. Adapun kolong tersebut dapat dimanfaatkan untuk meletakkan benda-benda seperti kayu bakar dan lain sebagainya.(**)

 

Kategori :