Kemanunggalan TNI Bersama Rakyat Ukir Kebahagiaan, Bawa Perubahan Desa Tengah Padang

Sabtu 22 Mar 2025 - 22:13 WIB
Reporter : Wesjer Tourindo
Editor : Ade Haryanto

Serta pembukaan lahan ketahanan pangan seluas 2 hektare.

Lahan itu tampak subur membentang di seberang jalan baru yang dibuat satgas TMMD. 

Ratusan prajurit dikerahkan melakukan penanaman dibantu masyarakat Desa Tengah Padang beserta Forkopimda Benteng turut ambil bagian dalam penanaman padi gogo.

Penanaman padi gogo ini merupakan wujud implementasi program Asta Cita Presiden RI Prabowo Subianto, untuk kemandirian pangan masyarakat. 

BACA JUGA:Unsur TPPU Dugaan Korupsi Sektor Perbankan Didalami Kejari Bengkulu

Penanaman ini juga merupakan amanah dari Kasad Jenderal TNI Maruli Simanjuntak M.Sc kepada jajaran Kodim untuk terus mendorong masyarakat mewujudkan ketahanan pangan. 

Selain itu juga untuk mewujudkan program swasembada pangan Pemerintah Daerah Kabupaten Benteng dengan target 250 hektare lahan pangan.

Terakhir telah terlaksana sasaran nonfisik berupa penyuluhan, mulai KB Kesehatan, Hukum, Bahaya Narkoba, Wasbang, Pertanian, Lingkungan Hidup dan Kehutanan, Stunting, Pos Bindu PTM serta unit pelayanan Posyandu.

Masyarakat juga didorong untuk menjaga adat istiadat dan tradisi kebudayaannya.

BACA JUGA:Belum Ada Tanda-tanda, Pencarian Padli di Sungai Bengkulu Dilanjutkan Hari Ini

Menjaga Lingkungan Hidup dan Kehutanan, sebagai pelestarian dan perwujudan menjaga alam agar terhindar dari berbagai bencana.

Sebagai langkah menyiapkan generasi cerdas dan sehat, satgas TMMD juga memberikan berbagai penyuluhan dan pelayanan kesehatan. 

Soal Pencegahan Stunting, Ny. Prisinella Widi Rahman, Ketua Persit KCK Dim 0407/Kota Bengkulu memberikan edukasi kepada masyarakat terkait cara-cara pencegahan, antisipasi dan pengendalian untuk kehidupan yang sehat bagi anak-anaknya, mulai dari ibu-ibu hamil dan ibu menyusui.

“Ibu-ibu hamil di desa kami berikan penyuluhan terkait pemberian vitamin, asupan makanan bergizi, serta tata cara menjaga kehamilan sehingga janin ibu hamil tetap sehat dalam kandunganya.

BACA JUGA: Murman dan Rosnaini Abidin Banding, Sebut Perkara Tukar Guling Lahan Masuk Perdata

Sementara kepada ibu-ibu menyusui, kami berikan edukasi untuk senantiasa menjaga kebersihan kuku anak dan meberikan nutrisi yang cukup, baik itu kepada sang ibu maupun anaknya, dengan cara memakan buah-buahan, sayur, ikan, kacang-kacangan serta vitamin”, urainya.

Kategori :