KORANRB.ID – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Mukomuko 2024 mendatang akan kembali menerima dana Instruksi Presiden (Inpres). Yang akan dipergunakan untuk pembangunan jalan penghubung desa terpencil.
Hal ini disampaikan Kepala Dinas Pekerjaan Umum Penataan Ruang (PUPR) Kabupaten Mukomuko Apriansyah ST, MT. Saat ini Kementerian PUPR telah meminta Pemkab Mukomuko menyiapkan seluruh kelengkapan usulan sesuai dengan Inpres Nomor 3 tahun 2023 inpres jalan daerah.
BACA JUGA:Caleg Wajib Tahu, Bila Tidak Ingin Kampanye Dibubarkan Bawaslu
"Usulan dana Inpres kita di tahun 2024 ada lima, yaitu Simpang Kasidi, Air Bikuk menuju Kuala Teramang, Jembatan Pondok Suguh menuju Teluk Bakung, Suka Maju menuju Sendang Mulyo, Surian Bungkal menuju Mekar Mulya," terangnya.
Ia mengatakan, untuk usulan telah diajukan, saat ini tengah menunggu dibukanya aplikasi Senergitas transparansi integrasi akuntable (Sitia).
BACA JUGA:Terkendala Rekening, Bawaslu Terancam Gagal Terima Anggaran Pilkada
Untuk proses verifikasi dokumen persyaratan. Mulai dari dokumen lingkungan, rencana anggaran biaya (RAB), pernyataan Kepala daerah, berupa hibah tanah.
Serta bersedia menerima jalan dan jembatan bersumber inpres jalan daerah, kemudian bersedia memeliharanya.
BACA JUGA:Ketersediaan Pupuk Subsidi Menunjang Musim Tanam
“Dokumen persyaratan yang diunduh di dalam aplikasi Sitia, akan di verifikasi oleh Balai Jalan Nasional. Setelah itu menunggu pagu atau review produk perencanaan Kabupaten oleh pihak Balai. Pagu anggaran untuk pembangunan jalan di daerah turun, setelah itu dilakukan pelelangan Balai Jalan Nasional,” jelasnya.
Lanjutnya, jika pembangunan infrastruktur di 2024 ini lakukan. Maka akan memutus beberapa daerah yang selama ini belum menikmati jalan Hotmix. Maka dari kepada seluruh masyarakat mohon dukungan terhadap pembangunan yang terus belangsung di Mukomuko. Dengan merawat dan menjaga infrastruktur yang sudah ada agar tidak rusak.
BACA JUGA:HPT Rusak Terduga Oknum DPRD, Program Perhutanan Sosial Terancam
“Kami hanya OPD teknis yang menyiapkan persyaratan agar apa yang menjadi kebutuhan masyarakat dapat tercapai. Tentu perjuangan ini semua tidak terlepas dari doa dan dukungan warga Mukomuko,” sampainya.
Perlu di ketahui, 2023 ini Mukomuko menjadi Kabupaten penerima dana Inpres terbesar. Yang digunakan untuk pembangunan jalan penghubung desa terpencil sebesar Rp123 miliar, untuk membangun tiga ruas jalan penghubung di sejumlah desa terpencil di Mukomuko, yang saat ini telah rampung.(pir)