“Sebelum pencoblosan harganya naik sedikit, saat ini sudah sampai Rp 40 ribu perkilogramnya,” jelasnya,
Terkait hal ini, Kepala Dinas Perdagangan dan Perindusrian (Disperindag) Kota Bengkulu, Drs.Bujang HR, MM menjelaskan, untuk sayuran yang memiliki musim seperti cabai, memang tidak bisa dipungkiri akan mengalami kenaikan.
Apalagi, sekarang sedang berada di musim awal hujan dan penghujung kemarau mungkin cabai yang ditanam hasilnya belum stabil.
Hal inilah menurut Bujang yang menyebabkan stok cabai sedikit dan memicu naiknya harga cabai.
BACA JUGA:Hasil Pleno KPU Tetapkan TPS 9 Desa Penarik PSU, Ini Jadwalnya
Sebagai solusinya, pihaknya dalam waktu ini akan melakukan semacam bazar sembako di Pasar Minggu yang dibri nama pasar “Ado Galo”. Nantinya akan disediakan seluruh kebutuhan bahan pokok. (*)