Adapun panitia dalam seleksi paskibraka ini yaitu Dinas Kesehatan Seluma, TNI/Polri, Badan Kesbangpol serta perwakilan Disparpora Seluma.
"Untuk rewardnya dalam bentuk uang tunai atau jalan-jalan, saat ini belum kita tentukan," beber Dadang.
BACA JUGA:Pemerintah Salurkan KUR Untuk Perkuat Pembiayaan UMKM, Ini Jenis dan Skema KUR
Dadang menjelaskan tahun ini peserta mendaftar secara mandiri melalui aplikasi Transparansi Paskibraka yang dikelola oleh Badan Pembinaan Ideologi Pancasila (BPIP).
Nantinya akan ada admin dari Badan Kesbangpol Seluma yang melakukan pemeriksaan.
Jika ada yang tidak lengkap otomatis akan gugur.
"Calon paskibraka mendaftar secara mandiri di aplikasi tersebut, nantinya harus melengkapi berkas sesuai permintaan yang dibutuhkan. Jika tidak dapat melengkapi maka otomatis gugur dengan sendirinya," terang Dadang.
Setelah lulus seleksi administrasi, nantinya akan dilanjutkan beberapa rangkaian tes lainnya yakni tes fisik calon paskibraka, tes wawasan kebangsaan, tes intelegensia umum, tes kesemaptaan, tes peraturan baris-berbaris, dan tes kepribadian.
Uniknya dalam seleksi ini ada yang berbasis Computer Assisted Test (CAT) yang berlokasi di kantor Badan Kesbangpol Seluma.
Artinya tes secara online dan kelulusan ditentukan berdasarkan passing grade. Beberapa soal yang menggunakan CAT meliputi terkait wawasan kebangsaan dan ideologi negara.
BACA JUGA:Direktur RSUD M. Yunus Diganti, Pemprov Tunjuk dr. Widya sebagai Plt
"Ada juga tes CAT saat seleksi paskibraka ini, artinya berbasis online sehingga apapun nilai yang keluar tidak bisa diganggu gugat, materinya seputar wawasan kebangsaan dan ideologi negara," terang Dadang.
Terkait reward paskibraka yang pada tahun lalu sempat tertunda, saat ini purna paskibraka tahun 2022 dan 2023 telah menerima reward berupa uang tunai sebesar Rp 2,5 juta dari Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Seluma.
Uang tersebut saat ini juga telah masuk ke rekening masing masing purna paskibraka.
Hal ini dibenarkan oleh Kepala Dinas Pariwisata, Pemuda dan Olahraga (Disparpora) Kabupaten Seluma, Saiful Anwar.
Uang itu sudah termasuk potongan pajak sehingga angkanya sudah bulat dan tidak ada pengurangan.